Menilik Debut Singkat Marcel Sabitzer di Manchester United
BolaSkor.com - Rekrutan baru Manchester United, Marcel Sabitzer, memainkan debutnya untuk Red Devils setelah pindah dari Bayern Munchen dengan status pinjaman. Pengguna nomor punggung 15 bermain kontra Crystal Palace pada lanjutan laga Premier League.
Marcel Sabitzer (28 tahun) dimainkan oleh Erik ten Hag di menit 81 kala menggantikan Antony. Debutnya singkat dan Sabitzer hanya menjadi cameo, terlebih Man United sudah bermain dengan 10 pemain pasca Casemiro dikartumerah di menit 70.
Kendati demikian pada laga yang berkesudahan 2-1 untuk kemenangan Man United itu, Sabitzer sudah sekilas memperlihatkan kontribusi yang dapat diberikannya kepada klub. Sabitzer tidak segan beradu kontak fisik, merebut bola, dan berkombinasi baik dengan tim, juga membantu tim dalam fase bertahan.
Baca Juga:
Hasil dan Klasemen Premier League: Man United Susah Payah Menang, Liverpool Kian Terpuruk
Penjelasan Kartu Merah Casemiro pada Laga Manchester United Vs Crystal Palace
Analisis dan Statistik: Marcel Sabitzer, Pengganti Ideal Christian Eriksen
"Dia (Sabitzer) memahami sepak bola. Anda bisa melihatnya langsung dari awal. Kami sudah terlebih dahulu melihatnya di sesi latihan juga, tetapi ya, dia melakukannya dengan baik," ucap Ten Hag memuji debut Sabitzer kepada MUTV.
"Dia sangat tenang saat mengontrol bola dan dia tahu bagaimana cara bertahan. Jadi, kami butuh pemain seperti itu yang memahami permainan dan juga memberikan semangat yang tepat untuk tim."
Sabitzer jadi rekrutan ketiga Man United pada transfer Januari selain Jack Butland dan Wout Weghorst, ketiganya dengan status pemain pinjaman. Sabitzer datang untuk mengisi slot Christian Eriksen yang cedera.
"Debut saya untuk Manchester United di Old Trafford. Wow! Terima kasih untuk dukungan besar Anda," ucap Sabitzer di Instagram.
Dengan absennya Eriksen karena cedera serta Casemiro yang absen di tiga laga karena kartu merah yang diterimanya, peluang Sabitzer jadi starter semakin besar di tiga laga berikutnya melawan Leeds United (dua kali) dan Leicester City.
Arief Hadi
16.325
Berita Terkait
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Frimpong dan Bradley Cedera, Berikut 4 Pemain Liverpool yang Bisa Jadi Bek Kanan Darurat
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini
Siapa Cepat Dia Dapat, Manchester United Bersedia Melepas Joshua Zirkzee
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar