Menguji Kesiapan Atletico untuk Adu Sprint dengan Madrid dan Barcelona

Delapan laga tersisa menjadi puncak persaingan ketiga klub tersebut untuk meraih gelar juara LaLiga.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 12 April 2021
Menguji Kesiapan Atletico untuk Adu Sprint dengan Madrid dan Barcelona
Diego Simeone (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone menegaskan tim asuhannya masih percaya diri mampu menjuarai LaLiga 2020-2021. Los Rojiblancos bahkan diklaimnya siap adu sprint dengan Barcelona dan Real Madrid di tikungan terakhir.

Atletico menyia-nyiakan peluang mengakhiri perburuan gelar juara lebih cepat setelah hanya meraih tiga kemenangan dari sembilan laga terakhir. Dalam jangka waktu tersebut, Luis Suarez dan kawan-kawan menelan dua kekalahan dan empat hasil imbang.

Terbaru, Atletico hanya mampu bermain imbang saat bertandang ke markas Real Betis, Senin (12/4) dini hari WIB. Hal itu membuat mereka kini hanya unggul satu poin dari Madrid di peringkat kedua.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Arsenal Menang Besar, Atletico Madrid Tertahan

Demi Ayah, Lucas Torreira Siap Tinggalkan Gemerlap Sepak Bola Eropa

Man United Lirik Marcos Llorente, Atletico Pasang Banderol Setinggi Langit

Atletico Madrid kembali terpeleset di kandang real Betis.

Hal ini cukup mengejutkan karena Atletico sempat unggul jauh dengan jarak menyentuh dua digit di pertengahan musim. Namun rasa percaya diri mereka terganggu usai tersingkir dari Liga Champions.

Padahal, langkah Atletico sangat mulus sejak awal musim. Mereka sempat tak terkalahkan pada 12 pekan perdana sebelum ditaklukkan Madrid pada laga Derby.

Namun kekalahan itu tak terlalu berpengaruh. Atletico justru mampu meraih delapan kemenangan beruntun setelahnya.

Penurunan performa Atletico mulai terlihat jelang menantang Chelsea di babak 16 besar Liga Champions. Atletico secara mengejutkan takluk 0-2 dari Levante tiga hari sebelum menantang The Blues.

Setelah itu, Atletico hanya mampu meraih dua kemenangan di LaLiga. Hal tersebut dimanfaatkan dengan maksimal oleh Madrid dan Barcelona dengan maksimal.

Simeone mengakui tim asuhannya mengalami penurunan performa. Namun ia masih yakin dengan peluang Atletico untuk meraih gelar juara.

"Kami telah mempertahankan langkah tegas dan kuat musim ini. Madrid dan Barcelona telah mulai pulih sehingga kami akan menunggu dan melihat," kata Simeone kepada Marca.

“Kami akan lihat apa yang terjadi, semua tim memiliki momen ketidakteraturan dan mudah-mudahan kami telah melewatinya setelah hasil imbang (kontra Real Betis) ini.”

Peluang Atletico

Dengan delapan laga tersisa, segala kemungkinan masih bisa terjadi. Namun Atletico yang kini memimpin klasemen harusnya punya peluang yang lebih besar.

Apalagi Atletico kini tinggal fokus 100 persen ke LaLiga. Sementara Barcelona dan Madrid masih membagi konsentrasinya dengan partisipasi mereka di Copa del rey dan Liga Champions.

Atletico akan mengunci gelar juara jika mampu menyapu bersih delapan laga tersisa dengan kemenangan. Menariknya, mereka akan berduel langsung dengan Barcelona pada pekan ke-35 mendatang.

Atletico Madrid Diego simeone LaLiga Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Bagikan