Mengenal Ghanim Al-Muftah, Lawan Main Morgan Freeman di Pembukaan Piala Dunia 2022
BolaSkor.com - Piala Dunia 2022 Qatar telah resmi dibuka di Al Bayt Stadium, Minggu (20/11). Acara pembukaan berlangsung meriah dan sarat makna.
Sorotan tajam penonton mengarah ke Jun Kook BTS yang menyanyikan 'Dreamers', salah satu soundtrack Piala Dunia 2022. Lalu ada aktor Hollywood, Morgan Freeman, serta Ghanim Al-Muftah.
Baca Juga:
Piala Dunia 2022: Pemerintah Ekuador Diminta Tetapkan Libur Nasional saat La Tricolor Main
Piala Dunia 2022: Risiko Ditahan jika Menggunakan Kamera di Bandara
Ada Trauma Masa Lalu, Timnas Inggris Latihan Penalti Tanpa Kiper
Khusus nama terakhir, menjadi sosok Inspiratif di acara pembukaan Piala Dunia 2022. Ia membacakan ayat suci Al-Qur'an, yakni Surat Al-Hujurat ayat 13.
Ghanim juga menampilkan monolog bersama Morgan Freeman. Ghanim mengenakan gamis putih dengan kifayah (penutup kepala orang-orang Timur Tengah). Sedangkan Morgan Freeman berbusana serba hitam dan sarung tangan di tangan kirinya.
YouTubers hingga Pebisnis

Tidak banyak yang tahu soal Ghanim. Padahal, Ghanim adalah sosok inspiratif yang merupakan YouTuber asal Qatar.
Ia aktif membagikan konten motivasi melalui YouTube dan sejumlah akun media sosial miliknya. Padahal, ia lahir dengan kondisi langka, yakni Caudal Regression Syndrome (CDS). Kondisi itu menyebabkan Ghanim lahir tanpa bagian bawah tubuhnya.
Namun, Ghanim tidak cengeng. Ia justru menjadi pria yang luar biasa. Bagaimana tidak? Ia menjadi pebisnis sekaligus mahasiswa.
Ghanim mendirikan Gharissa Ice Cream. Penjualan es krimnya sudah berkembang dengan telah memiliki enam cabang. Lalu, ia menempuh pendidikan tinggi jurusan ilmu politik, dengan cita-cita menjadi seorang diplomat.
Ghanim juga sudah ditunjuk menjadi duta besar pada sejumlah ajang maupun organisasi, yakni Duta Besar Kebaikan dan Kemanusiaan oleh Regulatory Authority for Charitable Activities (RACA) Qatar dan Duta Besar Paralympics Athletics World Champions 2015.
Kini, dengan konten motivasinya, Ghanim memiliki 3,3 juta pengikut di Instagram dan 822 pengikut di YouTube.
Tak sampai di situ, meski tidak memiliki tubub normal, Ghanim gemar melakukan olahraga seperti scuba diving, skateboard, hingga panjat tebing.
Tengku Sufiyanto
17.864
Berita Terkait
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin