Menang 9-2, Javier Roca Puas dengan Finishing Persik

Joanderson de Jesus Assis tampil ciamik pada debutnya
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 02 Juni 2022
Menang 9-2, Javier Roca Puas dengan Finishing Persik
Persik Kediri dalam partai uji coba. (Media Persik)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Joanderson de Jesus Assis tampil ciamik pada debutnya seusai didatangkan Persik Kediri jelang Liga 1 musim 2022/2023. Ia mencetak dua gol dalam kemenangan telak timnya atas Persipasi Bekasi.

Pada pertandingan uji coba di Stadion Patriot Bekasi Rabu (1/6), Persik menang dengan skor 9-2. Hasil itu sekaligus uji coba pertama yang digelar Tim Macan Putih setelah menjalani latihan intensif di Jakarta dalam satu pekan terakhir.

"Saya tidak melihat skor. Namun yang terpenting, pemain sudah mulai merasakan atmosfer pertandingan. Karena pasti berbeda dengan latihan," ujar Pelatih Persik Kediri, Javier Roca.
"Evaluasi pasti tetap ada. Kita akan melihat apa kekurangan skema permainan tim dan bukan (mengacu) hasil akhir," tambahnya.

Baca Juga:

Dewa United FC Resmi Memperkenalkan Legiun Asing Pertamanya Risto Mitrevksi

Jelang Turnamen Pramusim, Mental Pemain Persik Terus Digenjot


Tak hanya Joanderson yang mencetak gol untuk kemenangan Persik Kediri. Selain dua gol striker berpaspor Brasil itu, sejumlah rekrutan baru juga turut menyumbang masing-masing satu gol.

Mereka adalah Muhammad Rifaldi, Feri Pahabol, Sutan Zico dan Renan Silva. Sedangkan Arthur Irawan, Jeam Kelly Sroyer dan Ady Eko Jayanto turut melengkapi kemenangan 9-2 Persik atas tim Porprov Kota Bekasi.

"Ada plus minus. Mereka sudah lebih tenang soal finishing. Tapi saya belum puas koordinasi dari lini belakang ke tengah. Ini masih pertandingan (uji coba) pertama dan butuh waktu agar lebih baik lagi ke depannya," ulas Roca.

"Kita akan lihat situasinya, namun rencananya di tanggal 7 dan 9 Juni akan kembali beruji coba sebelum bertolak ke Malang," tuntas pelatih asal Chili tersebut. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)

Persik kediri Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Persib Bandung ditahan imbang Persik Kediri 1-1 di Stadion Brawijaya, Senin (5/1).
Tengku Sufiyanto - Selasa, 06 Januari 2026
Persib Ditahan Imbang Persik, Bojan Hodak Tak Puas dengan Kinerja Wasit
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Sengit, Persib Bandung Gagal Kalahkan Persik Kediri di Brawijaya
Persib Bandung hanya bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Sengit, Persib Bandung Gagal Kalahkan Persik Kediri di Brawijaya
Jadwal
Link Streaming Persik Kediri vs Persib Bandung Senin 5 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Laga pekan ke-16 Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Link Streaming Persik Kediri vs Persib Bandung Senin 5 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League 2025/2026, Senin 5 Januari 2026
Laga pekan ke-16 Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League 2025/2026, Senin 5 Januari 2026
Liga Indonesia
Persib Bandung Simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders Hadapi Persik Kediri
Persib Bandung simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders saat menghadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Senin (5/1).
Tengku Sufiyanto - Senin, 05 Januari 2026
Persib Bandung Simpan Federico Barba dan Eliano Reijnders Hadapi Persik Kediri
Liga Indonesia
Nonton Persija vs Persijap di SUGBK, Pemilik Persik Bantah Komunikasi soal Ezra Walian
Ezra Walian dikabarkan sedang diburu oleh Persija Jakarta. Namun, pemilik Persik Kediri, Arthur Irawan, menyatakan Ezra masih punya kontrak.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Nonton Persija vs Persijap di SUGBK, Pemilik Persik Bantah Komunikasi soal Ezra Walian
Timnas
Bos Persik Berharap John Herdman Hadirkan Prestasi untuk Timnas Indonesia
PSSI resmi menunjuk John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pemilik Persik Kediri, Arthur Irawan, menyampaikan harapannya terhadap John Herdman.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Bos Persik Berharap John Herdman Hadirkan Prestasi untuk Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Dirumorkan ke Persija Jakarta, Ezra Walian Pilih Fokus Bantu Persik Kediri
Ezra Walian musim ini memegang peran sentral di Persik. Tak hanya jadi kapten, Ezra juga produktif dalam mencetak gol dan assist.
Rizqi Ariandi - Kamis, 01 Januari 2026
Dirumorkan ke Persija Jakarta, Ezra Walian Pilih Fokus Bantu Persik Kediri
Liga Indonesia
Persija Jakarta Dikabarkan Tertarik Boyong Eks Bomber Persib Bandung Ezra Walian
Persija Jakarta dirumorkan tertarik mendatangkan Ezra Walian dari Persik Kediri. Musim ini kapten Persik itu sudah mengemas 4 gol dan 6 assist.
Rizqi Ariandi - Jumat, 26 Desember 2025
Persija Jakarta Dikabarkan Tertarik Boyong Eks Bomber Persib Bandung Ezra Walian
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Hokky Caraka Cetak Gol dari Tendangan Salto, Persita Bungkam Persik 3-0
Dua pertandingan pekan ke-15 Super League musim ini digelar pada Minggu (21/12) sore WIB. Persita mengalahkan Persik, sedangkan Malut United membungkam PSM.
Rizqi Ariandi - Minggu, 21 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Hokky Caraka Cetak Gol dari Tendangan Salto, Persita Bungkam Persik 3-0
Bagikan