Memori Auckland Jadi Pelecut Serbia Hadapi Brasil
BolaSkor.com - Serbia akan menjalani laga hidup-mati melawan Brasil pada laga penutup Grup E di Stadion Spartak Moskow, Kamis (28/6) dini hari WIB. Serbia harus menang jika ingin memastikan tempat di putaran 16 besar Piala Dunia 2018.
Namun, usaha Serbia sangat berat mengingat sang lawan, Brasil juga mengincar tambahan tiga poin untuk menggaransi lolos. Bagi Serbia sendiri ini bukan pertama kalinya mereka hadir sebagai underdog.
Tiga tahun silam, Serbia juga berhadapan melawan Brasil. Saat itu yang dipertaruhkan adalah gelar juara dunia U-20. Brasil sebagai lima kali juara menjadi favorit pada ajang yang digelar di Auckland, Selandia Baru itu.
Tim Samba datang membawa skuat sarat bintang macam Gabriel Jesus dan Malcom serta beberapa pemain lain yang memperkuat Manchester United dan Real Madrid. Namun, di luar dugaan, Serbia mampu menekuk Brasil 2-1 lewat perpanjangan waktu.
Lima pemain yang tampil di Auckland berada dalam skuat Serbia pada Piala Dunia 2018 ini. Salah satunya Sergej Milinkovic-Savic. Tentu saja kali ini situasi dan kondisinya berbeda. Sekarang mereka manggung di pentas sepak bola terbesar dunia.
"Kami harus melupakan hal lain dan menjadikan laga nanti sebagai yang terpeting dalam hidup," ujar Milinkovic-Savic.
"Anda jarang mendapatkan kesempatan menghadapi tim seperti Brasil. Saya pernah melawan mereka di Selandia Baru, tapi kali ini berbeda. Kali ini ada dalam level lain," tambah pemain berusia 22 tahun itu.
Meski begitu, Milinkovic-Savic ingin menjadikan sukses mereka mengalahkan Brasil di Piala Dunia U-20 sebagai pelecut spirit dia dan rekan-rekan. "Serbia berhasil membuat frustrasi Brasil saat itu. Kami bisa keluar sebagai yang teratas. Gambaran itulah yang akan saya bawa menuju laga nanti."
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang