Melepas Rindu Tanah Air Lewat Santapan Khas Nusantara di Phnom Penh

Mengintip cita rasa masakan Indonesia di Kamboja.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 13 Mei 2023
Melepas Rindu Tanah Air Lewat Santapan Khas Nusantara di Phnom Penh
Rumah makan Padang di Kamboja (BolaSkor/Rizqi Ariandi)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim BolaSkor dan Merah Putih Media sudah lebih dari satu pekan berada di Phnom Penh, Kamboja. Kami tengah meliput perhelatan SEA Games 2023 yang untuk pertama kalinya sepanjang sejarah dihelat di Kamboja.

Untuk melakukan peliputan, kami tentu harus selalu dalam kondisi fit. Kebutuhan makanan harus terpenuhi.

Sebagai orang Indonesia, kami berusaha mencari masakan khas Nusantara. Selain terjamin halal, juga untuk sedikit mengobati rasa rindu kami terhadap Tanah Air.

Kami akhirnya menemukan restoran masakan padang bernama 'Padang Nusantara' yang berlokasi di Distrik Preah Sisowath Quay, Phnom Penh.

Baca Juga:

Jadwal Tim Indonesia di SEA Games 2023 pada 13 Mei: Potensi Emas dari Angkat Besi

Tim Basket Putri Indonesia Bekuk Filipina, Peluang Medali Emas Terbuka

Klasemen Perolehan Medali SEA Games 2023, Jumat (12/5): Wushu dan Finswimming Sumbang Emas Terbanyak

Manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji, juga makan di rumah makan Padang di Kamboja (BolaSkor/Rizqi Ariandi)

Restoran ini berada di salah satu kawasan yang ramai dikunjungi wisawatawan karena berada di tepi Sungai Mekong.

Selain kami, manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji, juga ternyata memilih restoran Padang Nusantara, sebagai 'media' melepas rindu pada Tanah Air.

"Selama kita di Phnom Penh ini, kalau kita bicara kuliner juga tidak terlalu, hanya keluar untuk mencari kuliner, hanya memang hari-harinya dampingi anak-anak. Lebih banyak di hotel dan makan selalu menggunakan menu makan hotel," kata Sumardji.

"Ini juga kali pertama saya ke restoran Padang Nusantara, ya ini sebagai pengobat rasa rindu makanan Indonesia. Lidah kita ini sudah terbiasa dengan makanan kita, khususnya Indonesia. Jadi sangat enak banget dan membuat bisa berkeringat," tambahnya.

Cita rasa masakan khas Minang di Padang Nusantara ini membuat kami seperti pulang sesaat ke Tanah Air. Menariknya, restoran ini ternyata milik orang Singapura bernama Eric.

Eric mengatakan dirinya membuka Padang Nusantara sejak akhir 2022 atas saran dari Kedutaan Besar Republik Indonesia di Kamboja.

"Kami juga mempekerjakan orang Indonesia di sini sebagai juru masak. Ada tiga orang," kata Eric.

Aneka masakan yang ada di rumah Padang yang berlokasi di Kamboja (BolaSkor/Rizqi Ariandi)

Di Padang Nusantara ini, lidah kami dimanjakan oleh olahan-olahan khas Minang, mulai dari rendang, kikil, ikan pari asam pedas, sampai telur dadar.

"Untuk harganya, lumayan bervariasi. Mulai dari 1,5 sampai 4 dolar," ucap Eric.

Laporan Langsung Rizqi Ariandi dari Kamboja

SEA GAMES SEA Games 2023
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.828

Berita Terkait

Timnas
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Marselino Ferdinan dipastikan tampil di SEA Games 2025 setelah mendapat restu dari klubnya, AS Trencin.
Rizqi Ariandi - Senin, 17 November 2025
Direstui AS Trencin, Marselino Ferdinan Bela Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Timnas
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Pemain FC Volendam, Mauro Zijlstra, berharap bisa memperkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas Indonesia U-22 awalnya akan beruji coba dengan Bahrain dan Mali. Namun, pada akhirnya Bahrain memilih mundur.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
PSSI menyurati klub-klub yang para pemainnya dipanggil ke pemusatan latihan atau TC Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Timnas
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
PSSI terus berkomunikasi dengan klub Marselino Ferdinan terkait peluang sang pemain tampil di SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Tiga pemain yang dimaksud adalah Reycredo Beremanda, Muhammad Mishbah, dan Luke Xavier Keet.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Timnas
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Simak informasi lengkap mengenai harga dan cara mendapatkan tiket laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Lainnya
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Kemenpora berharap skuad yang diturunkan pada pesta olahraga bergengsi se-Asia Tenggara itu merupakan skuad yang terbaik.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Bagikan