Maverick Vinales Tak Anggap Valentino Rossi dan Fabio Quartararo Ancaman
BolaSkor.com - Pembalap Yamaha, Maverick Vinales, tidak merasa rekan satu timnya sebagai ancaman. Vinales justru menilai pembalap seperti Valentino Rossi dan Fabio Quartararo membantunya.
Vinales berpeluang besar menjadi pembalap utama Yamaha pada MotoGP 2021. Hal itu setelah mereka melepas Rossi dan menggantikannya dengan Quartararo.
Di atas kertas, Vinales lebih diunggulkan menjadi pembalap utama karena lebih berpengalaman. Namun, pembalap asal Spanyol itu menampik adanya pembalap utama di Yamaha.
Baca Juga:
Valentino Rossi Sempat Terbantu Nama Besar Sang Ayah
Jorge Lorenzo Doakan Pol Espargaro Sukses Bersama Repsol Honda
"Saya tidak menganggap Rossi dan Quartararo sebagai ancaman, tetapi motivasi tambahan agar bisa lebih baik. Memiliki pembalap seperti mereka membantu kami mengembangkan YZR-M1," ujar Vinales.
"Saya merasa percaya diri dan tenang. Saya siap meski paham tidak ada pembalap utama di Yamaha. Hanya hasil di lintasan yang akan dihitung."
"Kami berkembang setiap musim dan saya merasa lebih kuat. Saya ingin lebih stabil dan mendapatkannya. Pada masa lalu, saya sering berganti tim dan hasilnya menjadi tidak stabil," tambahnya.
Ini merupakan tahun ketiga Vinales bersama Yamaha. Sebelumnya, pembalap 25 tahun itu mengawali karier di MotoGP bersama Suzuki sejak 2015 hingga 2016.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal