Masuki Periode Krusial, Manchester United Ingin Tancap Gas
BolaSkor.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memastikan tim asuhannya belum menyerah mengejar trofi. Setan Merah bahkan berniat tancap gas hingga akhir musim.
Di atas kertas, Manchester United masih punya peluang meraih tiga gelar musim ini yaitu Premier League, Piala FA, dan Liga Europa. Posisi Bruno Fernandes dan kawan-kawan di tiga ajang tersebut cukup nyaman.
Namun banyak pihak masih meragukan kapasitas Manchester United yang sekarang untuk menjadi juara. Hal itu berkaca dari kegagalan mereka musim lalu yang langkahnya mentok di semifinal pada tiga turnamen berbeda.
Baca Juga:
Daftar Belanja Pemain MU pada 2004, Ada Legenda Man City
Undian Perempat Final Piala FA: Duo Manchester Bertemu Lawan Menyulitkan
Fans Manchester United Harus Bersabar Tunggu Debut Amad Diallo
Solskjaer menyadari keraguan tersebut. Maka dari itu ia ingin memaksimalkan kekuatan tim asuhannya di periode krusial seperti sekarang.
"Kami akan memasuki periode penentuan musim ini, jadi sekarang kami harus terus bermain dan menjaga konsistensi kami serta meningkatkan kualitas. Kami juga harus menghapus beberapa kesalahan yang kami buat dan menjadi lebih efektif di depan gawang," kata Solskjaer di situs resmi klub.
"Saya tidak ingin mengatakan ini musim yang sukses sekarang, tetapi kami memiliki kesempatan untuk mengakhiri musim dengan perasaan tersebut. Saya pikir kami telah menunjukkan kualitas yang dapat menangkan kami piala."
Secara umum, performa Manchester United jauh lebih baik ketimbang musim lalu. Hal itu bisa dilihat dari peringkat kedua klasemen sementara Premier League yang ditempati mereka.
Musim lalu, Manchester United harus susah payah untuk sekadar menembus empat besar. Penampilan mereka juga angin-anginan sebelum kedatangan Fernandes.
Namun penampilan yang kian meningkat tidak akan ada artinya jika Manchester United kembali puasa gelar. Itu merupakan hal yang lumrah untuk sebuah klub besar.
Keseriusan Manchester United untuk tancap gas bisa dimulai saat bertandang ke markas West Bromwich Albion, Minggu (14/2) besok. Tiga poin wajib diraih demi menjaga jarak dengan Manchester City di puncak klasemen.
6.514
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Manchester United Dekat Zona Liga Champions, Arsenal Unggul Tujuh Poin
Prediksi dan Statistik Real Sociedad vs Barcelona: Memburu 12 Kemenangan Beruntun
Tak Banyak Cari Alasan, Pep Guardiola Akui Manchester City Layak Kalah di Derby Manchester
Statistik dari Kemenangan 2-0 Manchester United di Derby Manchester: xG Terendah dan Terburuk The Citizens
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia