Fans Manchester United Harus Bersabar Tunggu Debut Amad Diallo


BolaSkor.com - Amad Diallo belum juga diberi kesempatan melakoni debut sejak pindah ke Manchester United pada awal tahun ini. Hal tersebut membuat fans Setan Merah mulai hilang kesabaran.
Desakan agar Ole Gunnar Solskjaer memberikan debut kepada Diallo memang mulai terlihat di media sosial. Apalagi pemain berkebangsaan Pantai Gading itu tampil memukau di tim U-23.
Diallo telah mencetak tiga gol dan tiga assist dari dua laga bersama tim U-23 Manchester United. Penampilannya di sisa kanan penyerangan juga sangat impresif.
Baca Juga:
Solskjaer Temukan Posisi Terbaik untuk Amad Diallo
Debut Amad Diallo bersama Manchester United Segera Datang
Gabung Manchester United, Amad Diallo Napak Tilas Kisah Cristiano Ronaldo

Masa penantian fans Manchester United akan debut Diallo seperti akan berakhir pada laga kontra West Ham United dalam lanjutan Piala FA 2020-2021, Rabu (10/2) dini hari WIB. Sang pemain memang masuk dalam daftar pemain cadangan.
Namun perlawanan sengit yang diberikan West Ham membuat Solskjaer tak berani menurunkan Diallo. Padahal laga harus berlanjut ke babak perpanjangan waktu.
Ekspektasi tinggi yang mulai dibebankan fans kepada Diallo nyatanya membuat khawatir pelatih Manchester United U-23, Neil Wood. Ia meminta para penggemar untuk bersabar.
"Dia berlatih dengan tim utama dan dia masih baru dengan gaya sepak bola Inggris, jadi ini akan membutuhkan waktu. Seperti semua pemain muda, Anda harus bersabar dengan mereka," kata Wood di situs resmi klub.
"Dia tidak benar-benar memiliki hubungan dengan pemain U-23 di sini, tetapi dia datang ke Liverpool dan melakukannya dengan baik, sama seperti saat melawan Blackburn."
Wood seolah memberikan peringatan kepada Solskjaer. Jika salah langkah, Diallo justru bisa layu sebelum berkembang seperti banyak pemain muda Manchester United lainnya.
6.515
Berita Terkait
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025

Mendapat Dukungan dari Bos Manchester United, Begini Respons Ruben Amorim

Bojan Hodak Berikan Catatan Usai Persib Gasak PSBS 3-0

5 Kemenangan Paling Mengesankan Arsenal di Markas Fulham

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Prediksi dan Statistik Fulham vs Arsenal: Ujian di Craven Cottage

Prediksi dan Statistik Nottingham Forest vs Chelsea: The Blues Lanjutkan Tren
