Marko Simic Berpeluang Tampil Kontra Borneo FC, Kondisi Witan dan Hansamu Melegakan
BolaSkor.com - Penyerang Persija Jakarta Marko Simic berpeluang untuk tampil saat timnya menghadapi Borneo FC pada laga pekan ketujuh BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (8/8).
Marko Simic sudah kembali bersama tim setelah melakukan pemulihan cedera betis di Belgrade, Serbia. Top skorer Liga 1 musim 2019 itu sudah bergabung dalam latihan Persija sejak dua hari lalu.
"Dan dia akan bersama kami besok (9/8)," kata pelatih Persija, Thomas Doll, dalam konferensi pers sebelum laga, Selasa (8/8).
Kembalinya Simic membuat Thomas Doll memiliki lagi seorang penyerang murni di tim asuhannya. Sejak Simic cedera saat pemanasan sebelum menghadapi Persita (22/7), Thomas Doll melakukan beberapa eksperimen.
Contohnya dengan memasang pemain tengah sebagai pemyerang atau bahkan menerapkan skema false nine. Witan Sulaeman, Ryo Matsumura, sampai Maciej Gajos pernah didorong lebih sedikit ke depan oleh juru taktik asal Jerman tersebut.
Baca Juga:
Bukan Tiga, Wapres Persija Sebut 5 Pemainnya Sempat Dipanggil ke TC Timnas U-23
Persija Dukung Teuku Razzaa Fachrezi Lanjutkan Karier di Rayo Vallecano
"Sekarang kami memiliki kekuatan lebih di dalam tim, karena menurut saya, Marko (Simic) memiliki gaya bermain yang berbeda dengan pemain lainnya. Dia juga sangat profesional. Dia pergi ke Belgrade, dia menjalankan kontrol spesial dan pemulihan spesial. Dia mengetahuinya dengan sangat baik," papar Thomas Doll.
Sementara itu, kondisi cedera Witan tidak parah. Witan sempat ditarik keluar pada menit 60 saat Persija bertandang ke markas PSS Sleman, Jumat (4/8).
"Dia cedera di sekitar abductor (pangkal paha). Saya kira masalah yang serius, tapi terima kasih Tuhan, satu hari setelahnya dia merasa tidak begitu sakit. Jadi dia bisa bermain," ujar Thomas.
"Hansamu (Yama) juga sudah tiga sampai empat hari bersama tim setelah sebelumnya dia menjalankan pemulihan. Dia berlatih dengan baik dan selalu dekat dengan tim," tuturnya.
Hansamu mengalami cedera hamstring saat Persija menjamu Bhayangkara FC pada 16 Juli 2023. Pemain asal Mojokerto itu sudah absen dalam tiga pertandingan.
#BolaPemersatuBangsa #BRIPalingBola
Rizqi Ariandi
7.351
Berita Terkait
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United