Markis Kido Tutup Usia, Dunia Berduka

Kepergian Markis Kido meninggalkan luka bagi dunia.
Andhika PutraAndhika Putra - Selasa, 15 Juni 2021
Markis Kido Tutup Usia, Dunia Berduka
Markis Kido (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar meninggalnya pebulu tangkis Markis Kido tidak hanya membuat gempar seluruh Indonesia saja. Dunia olahraga tepok bulu luar tampaknya juga terkejut setelah mendengar kabar tersebut.

Salah satunya datang dari pebulu tangkis putri India, Gutta Jwala. Lewat akun Twitternya, Gutta sempat kaget setelah mengetahui kabar duka tersbut

“Mengejutkan. Markis Kido, saya tidak percaya hal ini. Dia adalah seorang pemain legendaris. Dia meninggal terlalu cepat,” tulisnya pada Senin (14/6).

Hal senada juga diungkapkan pebulu tangkis profesional Ajay Jayaram. Pemain yang pernah menduduki peringkat 13 dunia di sektor tunggal putra ini juga terkejut dengan kabar meninggalnya Markis Kido. Dia tidak menyangka legenda Indonesia ini harus meninggal dengan cepat

“Tidak percaya dengan apa yang saya dengar. RIP legend Markis Kido,” tulisnya.

Tidak hanya itu saja, akun resmi atlet Malaysia, @AtletMalaysia juga turut terkejut dengan berita meninggalnya Markis Kido. Akun tersebut bahkan mengucapkan bela sungkawa terhadap kejadian ini sembari memberi hastag legenda selamanya.

Baca Juga:

Mantan Pebulu Tangkis Indonesia, Markis Kido Meninggal Dunia

Kenangan Markis Kido Tersimpan Rapih di Ingatan Liliyana Natsir

“Beristirahatlah dengan tenang. Mantan pemegang medali emas Olimpiade dan sang juara dunia, Markis Kido telah meninggal hari ini akibat serangan jantung,” tulis akun tersebut.

Bahkan beberapa media luar seperti The Indian Express, Khalej Times, hingga Reuter beramai-ramai bereaksi dengan memberitakan kabar meninggalnya Markis Kido. Hal ini tentunya membuktikan bahwa nama Markis Kido telah diingat oleh masyarakat dunia.

Sebagai catatan, Markis Kido merupakan salah satu pebulu tangkis berprestasi yang dimiliki Indonesia. Pemain yang lahir di Jakarta pada 11 Agustus 1984 ini berhasil menyabet total 15 medali emas, enam medali perak, dan 12 medali perunggu dalam kompetisi tingkat internasional.

Pencapaian terbesar yang diraihnya terjadi saat Markis Kido berhasil meraih medali emas di Olimpiade Beijing 2008. Ketika itu Markis bersama Hendra Setiawan mampu mengalahkan wakil tuan rumah, Cai Yun/Fu Haifeng lewat rubber game.

Penulis: Bintang Rahmat

Breaking News Markis Kido Bulu Tangkis Pbsi
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Bagikan