Maringa Kembali, Arema FC Masih Tanpa Dua Pemain Andalan Kontra Persik
BolaSkor.com - Kekuatan Arema FC dipastikan masih belum komplet saat menantang Persik Kediri, pada pertandingan ke-10 Liga 1 di Stadion Brawijaya Sabtu (17/9). Setidaknya, ada dua pemain yang absen pada pertemuan berlabel Derbi Jatim itu.
Keduanya yaitu Bagas Adi Nugroho dan Evan Dimas yang bersama Adilson Maringa absen ketika Arema FC dikalahkan Persib Bandung 1-2 di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (11/9) lalu. Pada pertandingan itu, Johan Al Farizi dan Abel Camara juga ikut tumbang.
"Banyak pemain yang menjalani pertandingan dan latihan 40 hari non-stop. Sehingga mengalami over-training (beban latihan berlebihan). Tentu bukan pada pekan ini saja," bilang Pelatih Arema FC, Javier Roca terkait absennya para pemain pilarnya itu.
Baca Juga:
Willian Pacheco Absen, Rasiman Nilai Bali United Punya Banyak Pelapis
Ilija Spasojevic Bicara Momentum Bali United Rebut Puncak Klasemen Liga 1
Setelah mendapat waktu beristirahat lebih, situasi pun mulai positif pada komposisi pemain Arema FC. Setidaknya, benteng pertahanan terakhir Tim Singo Edan akan kembali diperkuat oleh Adilson Maringa.
"Maringa sudah mulai kembali bergabung pada sesi latihan tim. Kondisinya mulai baik," ucap dokter tim, Nanang Tri Wahyudi.
Namun, situasi itu tak berdampak pada sejumlah pemain lainnya. Bagas Adi Nugroho yang terindikasi cedera akibat kelelahan, masih membutuhkan waktu hingga satu pekan untuk kembali dalam kondisi fisik yang fit.
"Sementara Evan Dimas juga masih akan absen selama satu minggu hingga 10 hari ke depan. Ia sakit tifus," tambah dokter bergelar Sp.KO (Spesialis Keolahragaan) tersebut.
Beruntung, Liga 1 mendapat jeda terkait FIFA Matchday seusai jadwal pertandingan ke-10. Kekuatan Arema FC pun diprediksi akan kembali komplit saat kembali bertanding usai masa istirahat selama 2 pekan saat menjamu Persebaya Surabaya dalam Derbi Jatim di Malang (1/10) nanti. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Arema FC Tahan Imbang Persebaya di GBT
Link Streaming Super League 2025/2026 Persebaya vs Arema FC, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung Derby Jawa Timur Persebaya vs Arema FC, Sabtu 22 November 2025
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persik Kediri, Persija Catatkan 5 Kemenangan Beruntun
Link Streaming Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs Persik Kediri, Live Sebentar Lagi
Persija Hadapi Persik di Solo, 4000 Jakmania Akan Penuhi Tribun Timur Manahan