Marc Marquez dan Pol Espargaro Pamer Motor Baru
BolaSkor.com - Repsol Honda resmi memerkenalkan motor yang dipakai pada MotoGP 2021. Marc Marquez dan Pol Espargaro hadir dalam peluncuran yang berlangsung virtual, Senin (22/2).
Tak ada yang banyak berubah dari RC213V versi 2021. Livery Repsol Honda yakni oranye dan merah masih dominan.
Perubahan hanya ada di susunan pembalap. Jika pada MotoGP 2021 Repsol Honda menduetkan Marquez dengan sang adik, Alex, kini pabrikan asal Jepang itu memberi kepercayaan kepada Pol.
Target tinggi dipatok Repsol Honda pada MotoGP 2021. Kegagalan pada musim lalu tak ingin lagi diulangi.
Baca Juga:
Tentunya target tersebut bisa dicapai andai Marquez segera kembali ke lintasan. Akan tetapi, The Baby Alien tak mau terburu-buru.
“Selangkah demi selangkah saya merasa jauh lebih baik dan proses pemulihan juga berjalan dengan baik. Setiap pergi ke dokter saya biasanya mendapatkan kabar baik. Ini sangat penting karena perjalanan musim lalu panjang dan berat," ujar Marquez.
Kemungkinan, Marquez bakal melewatkan beberapa seri awal MotoGP 2021. Rider asa Spanyol itu juga belum tahu bisa kembali membalap di seri mana.
“Saya berusaha memulihkan tubuh bersama fisio dan dokter. Akan tetapi, saya tidak tahu kapan akan kembali ke lintasan, dokter pun demikian. Hal terpenting adalah setiap pekannya saya merasa lebih baik," ujar Marquez.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes