Maradona Sempat Ingin Latih Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Legenda sepak bola asal Agentina, Diego Armando Maradona telah meninggal dunia di usia 60 tahun, pada Rabu (25/11). Siapa sangka, ternyata Maradona hampir menjadi pelatih Timnas Indonesia pada tahun 2013 silam.
Semasa menjadi pemain karier Maradona memang terbilang luar biasa. Ia bisa meraih gelar juara Piala Dunia 1986 bersama timnas Agentina. Selain itu, Maradona juga pernah membawa Napoli meraih gelar juara Serie A, 1986/1987 dan 1989/1990.
Namun capaian tersebut tidak disamainya ketika menjadi seorang pelatih. Maradona sempat menjadi pelatih timnas Argentina pada tahun 2010 lalu. Maradona hanya mampu mengantarkan Argentina melaju sampai babak perempat final usai dikalahkan oleh Jerman dengan skor telak 0-4.
Baca Juga:
Kilas Balik Maradona Marah kepada Menpora karena Sang Kekasih
Kisah Mundari Karya Tak Boleh Kasar dengan Maradona di Piala Dunia U-20
Selepas itu, Maradona berkunjung ke Indonesia pada tahun 2013. Di luar dugaan, ternyata pria yang dijuluki Si Tangan Tuhan ini ketika bermain berniat melatih Timnas Indonesia, dengan syarat saat itu Timnas Indonesia tidak boleh ada pelatih.
"Saya siap dan mau menjadi pelatih di sini, tetapi dengan syarat tidak ada pelatih kepala yang sedang menjabat. Sebab, saya menghomati tentang persoalan itu," ujar Maradona saat itu.
"Kedatangan saya belum punya pikiran sebagai pelatih Timnas sebab saat ini Timnas Indonesia sudah memiliki pelatih. Sekali lagi, saya tidak mau merebut jabatan," pungkas mantan pemain Barcelona, Napoli, dan Boca Juniors tersebut.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Debut Sempurna Miliano Jonathans, Cetak Gol untuk Selamatkan Excelsior dari Kekalahan
Paulo Ricardo Resmi Gabung Persija, Bek Berpengalaman dari Brasil
Federico Barba Bertahan, Persib Hanya Rekrut Satu Pemain
Fajar/Fikri Targetkan Juara di Indonesia Masters 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 16 Wakil Tuan Rumah Lanjutkan Langkah ke Babak 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Benfica, Live Sebentar Lagi
Tuan Rumah Seri Ketiga, Bandung bjb Tandamata Bidik Hasil Sempurna demi Tiket Final Four Proliga 2026
Bek Brasil Paulo Ricardo Selangkah Lagi Jadi Pemain Persija Jakarta
Link Streaming Slavia Praha vs Barcelona, Kamis 22 Januari 2026
Ngebet Gabung AC Milan, Andrej Kostic Dorong Partizan Belgrade Memberikan Lampu Hijau