Mantan Target Manchester United Ingin Kembali ke Inter Milan
BolaSkor.com - Penyerang West Ham United, Marko Arnautovic, dikabarkan telah menawarkan diri kembali memperkuat Inter Milan. Sebelumnya, sang pemain pernah masuk dalam daftar beli Manchester United pada era Jose Mourinho.
Sejatinya, Marko Arnautovic bukanlah pemain asing untuk Inter Milan. Sebab, Inter pernah menggaet sang pemain pada Agustus 2009 dari FC Twente.
Akan tetapi, Arnautovic hanya bertahan satu musim di Inter Milan. Pemain kelahiran Austria itu dinggap gagal beradaptasi dengan permainan di Italia. Walhasil, Arnautovic dikembalikan ke Twente.
Setelah itu, Arnautovic sempat gonta-ganti klub. Ia pernah membela Weder Bremen, Stoke City, hingga yang terakhir, West Ham United. Dari perjalanan itu, kemampuan Arnautovic jauh berkembang.
Baca juga:
Plus-Minus Antonio Conte sebagai Pelatih Inter Milan
Gelandang Sassuolo Bikin Inter Milan dan AC Milan Saling Sikut
Pada musim 2018-2019, striker 30 tahun itu mengemas 11 gol plus empat assist di berbagai kompetisi. Tidak heran, Jose Mourinho sempat ingin memboyong sang pemain ke Manchester United.
Kini, Marko Arnautovic rupanya ingin kembali membela Inter Milan. Berdasarkan laporan Gianluca Di Marzio, sang pemain sudah menghubungi Inter untuk menanyakan apakah bisa kembali pada bursa transfer musim panas 2019.
West Ham United diyakini tidak akan menghalangi jalan Marko Arnautovic kembali ke Inter Milan. The Hammer mematok harga 30 juta euro untuk sang penyerang.
Peluang Marko Arnautovic ke Inter Milan: 40 persen
Sejauh ini, prioritas Inter Milan untuk sektor ujung tombak tetap Edin Dzeko. Kabarnya, eks penggawa Manchester City itu telah berkomitmen dan akan menolak seluruh tawaran yang masuk.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua