Gelandang Sassuolo Bikin Inter Milan dan AC Milan Saling Sikut

Situasi AC Milan kian sulit karena Inter Milan masuk dalam perburuan Stefano Sensi.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 19 Juni 2019
Gelandang Sassuolo Bikin Inter Milan dan AC Milan Saling Sikut
Stefano Sensi (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Inter Milan dan AC Milan dilaporkan sama-sama ingin memboyong gelandang Sassuolo, Stefano Sensi. Meski Rossoneri melakukan pendekatan terlebih dahulu, namun Inter langsung menyalip.

Stefano Sensi tampil apik pada beberapa musim terakhir di Serie A. Meski masih berusia 23 tahun, namun sang gelandang sudah menjadi motor permainan Sassuolo. Pada musim 2018-2019, Sensi mengemas dua gol plus empat assist di berbagai ajang.

Penampilan Sensi kian mendapat sorotan setelah dipanggil tim nasional Italia. Sejauh ini, sang pemain sudah melakoni dua laga bersama Gli Azzurri.

Tidak heran, AC Milan terpincut pada sang pemain. Il Diavolo Rosso dikabarkan telah melakukan pembicaraan dengan agen Sensi, Giuseppe Riso. Kedua pihak mencoba mencari formula yang tepat untuk membawa Sensi ke San Siro.

Baca juga:

Agen Gelandang Arsenal Kirim Kode untuk AC Milan

Gianluigi Buffon Tidak Melihat Antonio Conte sebagai Pengkhianat bagi Juventus

Stefano Sensi

Pada saat ini, Milan menawarkan pada Sassuolo peminjaman selama dua musim dengan kewajiban tebus pada angka 15 juta euro. Namun, tawaran tersebut tidak menarik hati Sassuolo. Klub yang identik dengan warna hijau itu ingin tawaran yang berbeda dan jumlah uang yang lebih besar.

Situasi AC Milan kian sulit karena Inter Milan masuk dalam perburuan Stefano Sensi. Bahkan, menurut Gianluca Di Marzio, La Beneamata unggul satu langkah dari saudaranya tersebut.

Inter Milan menilai, Sensi adalah pemain yang tepat untuk menggantikan posisi Borja Valero. Pemain berkepala plontos itu berpeluang besar hengkang karena kontraknya hanya menyisakan satu musim lagi.

Inter Milan akan memanfaatkan hubungan baik yang telah terjalin dengan Sassuolo. Rencananya, Nerazzurri akan memasukkan pemain muda, Gravillon, dalam tawaran. Hal itu diyakini membuat Sassuolo sulit menolak.

Peluang Inter Milan mendapatkan Stefano Sensi: 55 persen
Peluang AC Milan mendapatkan Stefano Sensi: 45 persen

Stefano Sensi bisa menjadi solusi gelandang murah dengan kemampuan menjanjikan bagi kedua tim. Sejauh ini, Inter Milan masih unggul karena punya tawaran yang menarik. Selain itu, Sensi diyakini lebih memilih Inter karena tampil di Liga Champions.

AC Milan Inter Milan Bursa transfer Serie a Sassuolo Stefano Sensi
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.754

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lazio, Tayang Senin (10/11) dini hari WIB
Link siaran langsung dan jadwal live streaming laga Serie A Inter Milan vs Lazio di Giuseppe Meazza.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lazio, Tayang Senin (10/11) dini hari WIB
Italia
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
AC Milan harus puas pulang membawa satu poin setelah ditahan imbang 2-2 saat bermain di markas Parma, Ennio Tardini, pada pekan ke-11 Serie A.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Italia
Luciano Spalletti Capai Perolehan 1.000 Poin di Serie A, Juventus Perlu Dievaluasi
Banyak hal yang harus ditingkatkan Luciano Spalletti di Juventus usai imbang tanpa gol melawan Torino di Serie A.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Luciano Spalletti Capai Perolehan 1.000 Poin di Serie A, Juventus Perlu Dievaluasi
Italia
Ditahan Imbang Parma di Ennio Tardini, AC Milan Setengah Tertidur
AC Milan meraih hasil imbang ketiga dari lima laga terakhir Serie A. Teranyar, imbang 2-2 lawan Parma di Ennio Tardini.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Ditahan Imbang Parma di Ennio Tardini, AC Milan Setengah Tertidur
Hasil akhir
Hasil Serie A: AC Milan Naik ke Puncak Klasemen, Juventus Imbang di Derby della Mole
Hasil sementara dari pekan 11 Serie A yang melibatkan hasil pertandingan AC Milan dan Juventus.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Hasil Serie A: AC Milan Naik ke Puncak Klasemen, Juventus Imbang di Derby della Mole
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Italia
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
AC Milan menantang Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Parma sedang dalam tren negatif, sementara Milan memburu posisi puncak. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Jadwal
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Simak link streaming Juventus vs Torino pada Derby della Mole, Minggu 9 November 2025 pukul 00.00 WIB. Juventus butuh kemenangan, tetapi Torino siap membuat kejutan. Cek jadwal dan link nontonnya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Bagikan