Manchester United Vs Arsenal, Rekor Kandang Berpihak kepada Setan Merah

Manchester United punya rekor superior di Old Trafford melawan Arsenal.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 30 Oktober 2020
Manchester United Vs Arsenal, Rekor Kandang Berpihak kepada Setan Merah
Manchester United vs Arsenal (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu Arsenal di pekan tujuh Premier League yang berlangsung di Old Trafford, Minggu (01/11) pukul 23.30 WIB. Setan Merah memiliki rekor superior kala menjamu The Gunners di Teater Impian.

Menurut data dari Opta Man United tidak terkalahkan di 13 laga kandang mereka di liga melawan Arsenal (delapan kali menang dan lima kali imbang). Terakhir United kalah terjadi pada September 2006 dengan skor 0-1.

Ketika United mencetak gol di Old Trafford melawan Arsenal mereka tak pernah kalah di 29 laga kandang liga (21 kemenangan dan delapan kali hasil imbang), terakhir kalah ketika mencetak gol terjadi pada November 1977.

Kendati demikian United tak perlu inferior di hadapan Arsenal karena United arahan Ole Gunnar Solskjaer tak begitu bagus musim ini di laga kandang di Premier League. United di tiga laga kandang Premier League musim ini imbang sekali dan kalah dua kali.

Baca Juga:

Hasil Laga-laga Liga Champions: Manchester United dan Chelsea Pesta Gol

Kekalahan Memalukan dari Tottenham Hotspur Jadi Titik Balik Kebangkitan Manchester United

4 Hal yang Bisa Jadi Alasan di Balik Pembekuan Mesut Ozil oleh Mikel Arteta

Catatan pertemuan kedua tim belakangan ini relatif ketat

Apabila nanti melawan Arsenal United kembali gagal menang maka mereka akan mengulangi catatan minor pada musim 1972-1973. Arsenal punya modal untuk optimistis karena mereka memenangi dua dari tiga laga Premier League terakhir kontra United (sekali imbang).

"Kami harus melihat cara kami bersiap menghadapi pertandingan. Mungkin itu yang harus kami cari solusinya. Lockdown (virus corona) membuat kami melakukan segala sesuatunya dengan sangat berbeda,” tutur Solskjaer mengomentari performa buruknya tim di laga kandang.

"Lalu setelah lockdown, kami berada di rumah masing-masing dan tidak menjalani rutinitas seperti baiasanya ketika menghadapi laga kandang. Saya harus melakukan cek soal bagaimana para pemain menyiapkan diri mereka."

Kebiasaan yang berubah karena virus corona dan tidak menginap di hotel sehari sebelum laga kandang jadi alasan Solskjaer atas performa buruk timnya. Kendati demikian baru ini mereka mengalahkan Leipzig di laga kandang dengan skor 5-0 pada ajang Liga Champions.

Momentum bermain United dan Arsenal akan menambah sengit bumbu persaingan kala kedua tim bentrok di akhir pekan ini. Apalagi posisi kedua tim masih jauh dari empat besar sejauh ini.

Breaking News Arsenal Manchester United Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Inggris
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Dominik Szoboszlai meminta rekan-rekan setimnya mempertahankan semangat juang mereka jika ingin mempertahankan gelar Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Bagikan