Premier League
Manchester United Vs Arsenal: Old Trafford Tidak Ramah untuk The Gunners
BolaSkor.com - Arsenal akan bertandang ke markas Manchester United pada pertandingan lanjutan Premier League 2023-2024, di Stadion Old Trafford, Minggu (12/5) pukul 22.30 WIB. Menurut statistik, The Gunners kesulitan meraih kemenangan di markas Setan Merah.
Arsenal sangat membutuhkan tiga poin untuk kembali ke puncak klasemen. Saat ini, skuad asuhan Mikel Arteta itu mengoleksi 83 poin dari 36 pertandingan. Arsenal tertinggal dua angka dari Manchester City yang juga telah bermain dalam 36 laga.
Baca Juga:
Manchester United Vs Arsenal: Pizzagate dan Berakhirnya The Invincibles
Manchester United Punya Sejarah Pecat Pelatih Usai Menang Piala FA, Erik Ten Hag Tidak Cemas
3 Alasan Manchester United Akan Menumbangkan Arsenal di Old Trafford
Tidak heran, kemenangan sangat dibutuhkan untuk menjaga kans juara. Apalagi, kini Premier League memasuki dua pertandingan terakhir.
Arsenal diunggulkan membawa pulang tiga poin setelah melihat apa yang terjadi kepada Manchester United. Pada laga terakhirnya, skuad asuhan Erik ten Hag itu dibantai Crystal Palace empat gol tanpa balas.
Secara keseluruhan, performa Man United di Premier League memang mengecewakan. Man United sudah menelan 13 kekalahan. Itu adalah jumlah terbanyak sepanjang sejarah The Red Devils.
View this post on Instagram
Meski demikian, Arsenal diprediksi tetap akan mendapatkan perlawanan sengit. Menilik rekam jejaknya, Man United kerap memberikan kesulitan pada tim yang berada di atasnya.
Selain itu, Manchester United juga perkasa ketika menjamu Arsenal pada pertandingan Premier League. Dari 16 duel terakhir di Old Trafford, The Red Devils hanya satu kali tumbang. Sisanya adalah 10 kemenangan dan 5 hasil imbang.
Jadi, apakah Manchester United bisa membuat Arsenal kesulitan jadi juara?
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim