Manchester City Tebus Klausul Pelepasan Rodri dari Atletico Madrid

Rodri menjadi pembelian termahal sepanjang sejarah Manchester City.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 04 Juli 2019
Manchester City Tebus Klausul Pelepasan Rodri dari Atletico Madrid
Rodri (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lama tak terdengar di bursa transfer, sang juara Premier League, Manchester City selangkah lagi mendapatkan penggawa baru. Hal ini City bersedia menebus nilai klausul pelepasan pemain tengah Atletico Madrid, Rodri.

Dalam pengumuman lewat akun twitter resmi, Atletico menyatakan perwakilan City dan pengacara pemain sudah membayarkan klausul pelepasan kepada LaLiga. Besar klausul pelepasan Rodri sendiri senilai 62,6 juta poundsterling.

Baca Juga:

Mantan Pelatih Timnas Indonesia Bicara soal Rodri, Calon Rekrutan Anyar Man City

Berita Transfer Manchester City: Negosiasi dengan Cancelo dan Tebus Klausul Pembelian Rodri

Dengan dibayarkan klausul pelepasan otomatis kontrak Rodri dengan Atletico, yang semestinya baru kedaluarsa 30 Juni 2023, berakhir.

Dengan nilai 62,6 juta pound, Rodri pun menjadi pembelian termahal dalam sejarah City. Rekor yang sebelumnya dipegang oleh Riyad Mahrez saat didatangkan City pada 2018 kemarin.

Rodri sejatinya memang sudah ada dalam buku incaran manajer The Citizens, Pep Guardiola. Karena itupula pihak klub akhirnya rela mengucurkan uang untuk menebus klausul lepas pemain berusia 23 tahun itu.

Rodri bergabung dengan Atletico pada Mei 2018 setelah sebelumnya membela Villarreal selama tiga tahun. Musim lalu Rodri tercatat 34 kali tampil di LaLiga dan turut berandil membawa Atletico finis di peringkat kedua.

Karier Rodri memang makin kiclong semusim terakhir. Dia melakoni debut bersama timnas Spanyol ketika menghadapi Jerman tahun lalu. Saat ini Rodri sudah mengantongi enam laga bersama La Furia Roja.

Bersama City, Guardiola akan memplot Rodri sebagai gelandang yang punya karakter bertahan, yang sebelumnya biasa dihuni Fernandinho. Kini, seperti dilansir The Guardian, City masih mengejar satu pemain belakang sebagai penerus Vincent Kompany. Satu nama ada dalam daftar incaran Guardiola, Harry Maguire.

Breaking News Bursa transfer Manchester City Rodri
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.512

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Tonton live streaming Juventus vs Torino di Derby della Mole, Minggu (9/11) pukul 00.00 WIB. Juventus wajib menang demi naik klasemen, tapi Torino siap bikin kejutan. Klik link nontonnya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil akhir
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Kedua tim bermain imbang 2-2.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Lainnya
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Deflie Tim Indonesia berisikan 11 personel yang terdiri dari atlet, pelatih, ofisial, tim headquarter, dan dipimpin langsung oleh Chef de Mission (CdM) Endri Irawan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Persis Solo bermain imbang 2-2 melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Big match Premier League! Tottenham menjamu Manchester United malam ini di Tottenham Hotspur Stadium. Spurs dan Setan Merah sama-sama incar tiga poin penting. Jangan lewatkan, cek link streaming resmi di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persis Solo menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Inggris
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Pada bursa transfer musim panas 2024, Leny Yoro merupakan menjadi pemain yang laris diminati banyak klub top Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Bagikan