Manchester City 4-0 Fulham: Gundogan Akhiri Kutukan Penalti The Citizens

Manchester City menang 4-0 ketika menjamu Fulham di Etihad Stadium pada lanjutan Piala FA 2019-2020.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Minggu, 26 Januari 2020
Manchester City 4-0 Fulham: Gundogan Akhiri Kutukan Penalti The Citizens
Manchester City 4-0 Fulham. (Twitter Manchester City)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City menang 4-0 ketika menjamu Fulham di Etihad Stadium pada laga lanjutan Piala FA 2019-2020, Minggu (26/1). Ilkay Gundogan memutus catatan buruk The Citizens di titik putih.

Pada pertandingan melawan Sheffield, Manchester City menjadi sorotan setelah Gabriel Jesus gagal mengeksekusi penalti. Pasalnya The Citizens kerap sial ketika menerima hadiah penalti.

Kutukan tersebut pecah ketika berhadapan dengan Fulham di Piala FA. Bermula dari Tim Ream yang melanggar Gabriel Jesus di kotak terlarang, wasit pun mengeluarkan kartu merah.

Meski ada Gabriel Jesus, Pep Guardiola justru memerintahkan Ilkay Gundogan untuk menjadi eksekutor. Tidak sia-sia, Gundogan mencatatkan nama di papan skor.

Baca Juga:

Manchester City Tak Menyerah Kejar Premier League, Liverpool Terlalu Hebat

Bukan Sergio Aguero, Ini Penendang Penalti Terbaik Manchester City

Pep Guardiola

Unggul satu gol tidak membuat Manchester City puas. Angelino, Riyad Mahrez, dan Phil Foden gantian membombardir gawang tim tamu meski belum menemui sasaran.

Justru Bernardo Silva yang menggandakan keunggulan Manchester City pada menit ke-19. Menerima umpan Foden, Silva melesakkan bola mulus ke sisi kanan gawang.

Keunggulan tersebut membuat Manchester City semakin gencar menekan Fulham meski skor 2-0 bertahan hingga jeda. Pada awal babak kedua, Riyad Mahrez dan Joao Cancelo sempat membuat peluang.

Memasuki menit 70an, Manchester City kembali menambah dua gol. Kedua gol itu dicetak oleh Gabriel Jesus dalam selisih waktu hanya terpaut tiga menit.

Gol pertama tercipta setelah Gabriel Jesus menerima bola umpan silang Joao Cancelo. Tiga menit kemudian, penyerang asal Brasil itu mencatatkan nama di papan skor melalui sundulan.

Susunan Pemain

Manchester City (4-2-3-1): Claudio Bravo; Joao Cancelo, Eric Garcia, Nicolas Otamendi, Angelino; Bernardo Silva, Ilkay Gundogan; David Silva, Riyad Mahrez, Phil Foden; Gabriel Jesus.

Fulham (3-4-1-2): Marek Rodak; Michael Hector, Tim Ream, Terence Kongolo; Cyrus Christie, Stefan Johansen, Steven Sessegnon, Joe Bryan; Bobby Reid; Ivan Cavaleiro, Joshua Onomah.

Manchester City Breaking News Piala FA
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
AC Milan memetik kemenangan tipis 1-0 atas AS Roma di Stadion San Siro pada pekan kesepuluh Serie A, Senin (3/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Hasil Serie A: Mike Maignan Gagalkan Penalti Paulo Dybala, AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
Inggris
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Manchester City naik ke posisi kedua klasemen sementara Premier League 2025-2026 setelah menaklukkan Bournemouth 3-1 pada pekan ke-10.
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Klasemen Premier League 2025-2026: Manchester City Tempel Arsenal
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Barcelona meraih kemenangan 3-1 atas Elche dalam laga pekan ke-11 LaLiga 2025-2026
Yusuf Abdillah - Senin, 03 November 2025
Hasil LaLiga: Lamine Yamal dan Marcus Rashford Sumbang Gol, Barcelona Bekuk Elche 3-1
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
AC Milan siap bentrok dengan AS Roma di San Siro, Senin (3/11/2025) pukul 02.45 WIB. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming resmi laga penuh gengsi ini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Manchester City akan menjamu Bournemouth di Etihad, Minggu (2/11/2025) pukul 23.30 WIB. Cek jadwal siaran langsung dan link streaming resmi Premier League malam ini — Haaland siap balas kekalahan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Persib Bandung meraih kemenangan 1-0 atas Bali United.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Kartu Merah Bali United Untungkan Persib Bandung Meraih Kemenangan
Hasil akhir
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Inter Milan menang dramatis 2-1 atas Hellas Verona! Gol bunuh diri di masa injury time jadi penentu kemenangan Nerazzurri di Serie A 2025/2026.
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Hasil Serie A: Gol Bunuh Diri di Masa Injury Time Bawa Inter Milan Menekuk Hellas Verona
Indonesia
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Djarum Foundation dan Milklife terus menunjukkan komitmen dan dukungannya terhadap perkembangan sepak bola putri di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Minggu, 02 November 2025
SD Kristen Manahan dan Al Azhar Syifa Budi Juara MilkLife Soccer Challenge Solo Seri 1 2025-2026
Liga Indonesia
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Ismed Sofyan didapuk sebagai Direktur Persma Manado.
Rizqi Ariandi - Minggu, 02 November 2025
Ismed Sofyan Bantu Gubernur YSK Bangkitkan Persma Manado
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Mengapa Jan Olde sentil Liverpool?
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Dewa United Banten FC Alihkan Fokus ke Super League 2025/2026, Jan Olde Sentil Liverpool
Bagikan