Manajer Persib Bandung Sebut PSSI Amburadul

Hal ini disampaikan Umuh Muchtar terkait pucuk pimpinan di PSSI.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 03 April 2019
Manajer Persib Bandung Sebut PSSI Amburadul
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer tim Persib Bandung, Umuh Muchtar sebut PSSI amburadul. Pasalnya, PSSI sebelumnya menunjuk Gusti Randa sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSSI menggantikan Joko Driyono.

Padahal, kata Umuh Muchtar, keputusan menunjuk Gusti Randa sudah menabrak aturan yang sudah ditetapkan PSSI. Seharusnya jabatan Plt Ketua Umum diberikan kepada Iwan Budianto yang merupakan Wakil Ketua PSSI.

"Aturan ini jadi amburadul. Gusti Randa hanya anggota Exco. Pak Jokdri (Joko Driyono) juga harusnya tahu aturan itu. Kalau tidak sanggup (jadi Plt Ketua Umum) diberikan kepada Iwan sebagai wakil ketua kedua," kesal Umuh, Rabu (3/4).

Baca Juga:

Kisruh Plt Ketum, Exco PSSI Diminta Fokus ke KLB dan Kompetisi

Manajer Persiwa Saran Jangan Dulu Gulirkan Kompetisi

Umuh Muchtar yakin Iwan Budianto akan sanggup menjabat sebagai Plt Ketua Umum PSSI. Namun bila akhirnya Iwan tidak sanggup maka para Exco harus mengadakan rapat dan duduk bersama untuk menentukan calon lainnya.

"Exco juga harus bikin gerakan dengan lapor ke FIFA untuk segera menggelar KLB (Kongres Luar Biasa) karena kondisinya sudah urgent. Jangan harus menunggu tiga bulan. Dan sekalian undang dari FIFA untuk menyaksikan bagaimana mekanisme yang ada di Indonesia," tuturnya.

Dengan kondisi ini, Umuh juga berharap Liga 1 2019 yang rencananya akan digelar Mei untuk ditunda lebih dulu hingga PSSI kembali pulih atau dipimpin Ketua baru.

"Jangan dipaksakan Liga bergulir karena pasti ada kepentingan. Harus segera ambil langkah dan gerakan. Kalau ini dibiarkan dan terlambat, mau dibawa kemana PSSI? Mau diapakan?," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Umuh Muchtar Pssi
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
Dikontrak Empat Tahun, Kelme Resmi Jadi Apparel Timnas Indonesia
Apparel olahraga terkenal asal Spanyol, Kelme telah resmi menjalin kerja sama sebagai penyedia jersey Timnas Indonesia dengan durasi kontrak empat tahun.
Arief Hadi - Jumat, 23 Januari 2026
Dikontrak Empat Tahun, Kelme Resmi Jadi Apparel Timnas Indonesia
Liga Indonesia
Federico Barba Bertahan, Persib Hanya Rekrut Satu Pemain
Persib Bandung hanya merekrut satu pemain asing untuk putaran kedua.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 22 Januari 2026
Federico Barba Bertahan, Persib Hanya Rekrut Satu Pemain
Timnas
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan mental Timnas Indonesia akan diuji lewat FIFA Series 2026.
Rizqi Ariandi - Senin, 19 Januari 2026
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Timnas
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai kepala pelatih Timnas Indonesia kepada publik.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Bagikan