Man of The Match Thailand Vs Timnas Indonesia: Ricky Kambuaya

Ricky Kambuaya mencetak satu gol di leg kedua final Piala AFF 2020.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 01 Januari 2022
Man of The Match Thailand Vs Timnas Indonesia: Ricky Kambuaya
Aksi gelandang Timnas Indonesia, Ricky Kambuaya, melawan Thailand. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia berbagi skor 2-2 dengan Thailand pada leg kedua final Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (1/1) malam WIB. Hasil ini membuat Timnas Indonesia gagal menjadi juara karena kalah agregat 2-6 dari Thailand.

Meski gagal meraih kemenangan dan merebut gelar Piala AFF 2020, namun para pemain Timnas Indonesia sudah mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Salah satu pemain yang dinilai tampil luar biasa dan pantas mendapat predikat man of the match atau pemain terbaik adalah Ricky Kambuaya.

Gelandang asal Persebaya Surabaya tersebut mencetak satu dari dua gol Timnas Indonesia ke gawang Thailand malam ini. Bahkan gol Kambuaya sempat membuat asa Timnas Indonesia untuk membalikkan keadaan muncul.

Baca Juga:

Piala AFF 2020: Tahan Imbang Timnas Indonesia, Thailand Menjadi Juara

Daftar Penghargaan Individu Piala AFF 2020: Dominasi Chanathip Songkrasin

Di luar satu golnya ke gawang Thailand, Ricky Kambuaya memang tampil spartan malam ini. Ia terus berlari mengejar bola, berusaha merebut bola dari lawan, dan membangun serangan secepat mungkin.

Beberapa kali pergerakannya berhasil merepotkan pertahanan Thailand. Kambuaya bahkan sempat dijatuhkan di kotak penalti oleh bek Thailand, tetapi wasit tidak menganggap itu sebagai sebuah pelanggaran.

Secara keseluruhan, Ricky Kambuaya memang menjadi salah satu pemain terbaik Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Ia selalu menjadi pilihan Shin Tae-yong dari laga perdana babak penyisihan grup sampai final leg kedua.

Berkat kontribusinya untuk Timnas Indonesia di turnamen kali ini, Ricky Kambuaya masuk nominasi sebagai pemain debutan terbaik Piala AFF 2020. Ia bersaing dengan lima pemain lainnya, yaitu Kevin Hansen (Filipina), Nguyen Hoang Duc (Vietnam), Kogileswaran Raj (Malaysia), Phitiwat Sukjitthammakul (Thailand), dan Song Ui-young (Singapura).

Profil Ricky Kambuaya:

Nama: Ricky Kambuaya

Tempat, Tanggal Lahir: Sorong, 5 Mei 1996

Tinggi: 172 cm

Posisi: Gelandang

Klub: Persebaya Surabaya

Karier Profesional:

PSMP Mojokerto - 2017 sampai 2019

PSS Sleman - 2019 sampai 2020

Persebaya Surabaya - 2020 sampai sekarang

Timnas Indonesia Timnas Thailand Ricky Kambuaya Piala aff Piala AFF 2020 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.165

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Liga Champions: Real Madrid Posisi Kedua, Barcelona dan Liverpool di Luar Delapan Besar
Update klasemen Liga Champions 2025/2026 matchday 2: Real Madrid tempel Bayern di papan atas, Barcelona dan Liverpool terlempar dari delapan besar, Arsenal menang lagi, Qarabag jadi kejutan. Simak posisi terbaru semua tim.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Klasemen Liga Champions: Real Madrid Posisi Kedua, Barcelona dan Liverpool di Luar Delapan Besar
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Barcelona Ditumbangkan PSG, Arsenal Tersenyum, Kemenangan Juventus Digagalkan Mantan
Hasil Liga Champions 2025/2026 matchday 2: Barcelona kembali ditumbangkan PSG 1-2, Arsenal raih kemenangan atas Olympiacos, sementara Juventus ditahan imbang Villarreal. Simak klasemen terbaru dan hasil lengkap pertandingan.
Johan Kristiandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Hasil Liga Champions: Barcelona Ditumbangkan PSG, Arsenal Tersenyum, Kemenangan Juventus Digagalkan Mantan
Timnas
Raka Cahyana, Ivar Jenner, hingga Arlyansyah Abdulmanan Dipanggil untuk TC Tahap Pertama Jelang SEA Games 2025
Total ada 11 pemain baru yang dipanggil Indra Sjafri. Sebelumnya, para pemain tersebut tidak tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.
Rizqi Ariandi - Kamis, 02 Oktober 2025
Raka Cahyana, Ivar Jenner, hingga Arlyansyah Abdulmanan Dipanggil untuk TC Tahap Pertama Jelang SEA Games 2025
Jadwal
Nonton di Sini, Ini Link Streaming Pertandingan Liga Champions: AS Monaco vs Manchester City
Jangan lewatkan duel AS Monaco vs Manchester City di Liga Champions 2025/2026! Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming resmi dari Stade Louis II, Kamis (2/10) pukul 02.00 WIB.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Nonton di Sini, Ini Link Streaming Pertandingan Liga Champions: AS Monaco vs Manchester City
Jadwal
Nonton di Sini, Link Streaming Resmi Barcelona vs PSG pada Kamis 2 Oktober 2025
Jangan lewatkan duel panas Barcelona vs PSG di Liga Champions 2025/2026! Simak jadwal siaran langsung dan link live streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Nonton di Sini, Link Streaming Resmi Barcelona vs PSG pada Kamis 2 Oktober 2025
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Persib menang 2-0 di kandang Bangkok United. Satu di antara dua gol Persib dilesakkan oleh Andrew Jung.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Kemenangan Bersejarah Persib Bandung di Kandang Bangkok United
Liga Indonesia
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Di bawah arahan Bernardo Tavares, PSM Makassar menyudahi puasa gelar di Liga Indonesia selama 22 tahun.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Singgung Tunggakan Gaji, Bernardo Tavares Mundur dari PSM Makassar
Timnas
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Persiapan Timnas Indonesia U-23 diawali dengan pemusatan latihan pada 2-14 Oktober di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Timnas Indonesia U-23 Akan Gelar Uji Coba untuk Persiapan SEA Games 2025
Lainnya
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
12 tim akan ambil bagian dalam Pro Futsal League 2025/2026. Sementara itu, MNC Media kembali menjadi official broadcaster.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Didukung PNM, Pro Futsal League 2025/2026 Dimulai Akhir Pekan Ini
Liga Indonesia
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Pertandingan Bangkok United vs Persib Bandung disiarkan secara streaming dan informasinya bisa disimak melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Rabu, 01 Oktober 2025
Link Streaming Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 Rabu 1 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Bagikan