Madura United Resmi Datangkan Marckho Meraudje
BolaSkor.com - Madura United akhirnya memperkenalkan Marckho Sandy Meraudje sebagai pemain baru untuk musim 2019. Hal itu diumumkan Madura United melalui akun Instagram resmi klub, @MaduraUnitedFC.
“Kalau alur pembicaraan dan kesepakatan sudah dimulai 1 hari setelah kompetisi usai tahun lalu. Tetapi resminya baru kita umumkan,” ungkap Haruna Soemitro selaku Manajer Madura United FC.
Baca Juga:
Madura United Tolak Fabiano Beltrame Berstatus Pemain Asing
Jaimerson Xavier Merapat ke Madura United?
Sosok Pelatih Anyar Madura United Mulai Terbongkar, Dejan Antonic?
Sebelumnya, Marckho Meraudje meninggalkan Sriwijaya FC. Terdegradasinya tim berjuluk Laskar Wong Kito ke Liga 2 itu menjadi penyebabnya.
Bek berusia 24 tahun itu menyatakan telah memiliki persinggahan baru. Akan tetapi, Marckho Sandy klub anyarnya itu belum dapat menjadi konsumsi publik.
"Sudah ada (klub baru). Tapi belum bisa saya umumkan," ujar Marckho Sandy kepada BolaSkor.com.
"Iya (klub baru saya) tim papan atas (Liga 1). Tapi belum bisa saya kasih tahu," tambahnya.
Marckho Meraudje merupakan pemain kelima yang direkrut Madura United pada bursa transfer musim ini. Sebelumnya, tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab tersebut merekrut Andik Vermansah, Zulfiandi, Fandy Imbiri, dan Muhammad Ridho.
Tengku Sufiyanto
17.714
Berita Terkait
Suporter Diserang, Newcastle United Laporkan Polisi Prancis ke UEFA
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025