Madura United Resmi Datangkan Marckho Meraudje
BolaSkor.com - Madura United akhirnya memperkenalkan Marckho Sandy Meraudje sebagai pemain baru untuk musim 2019. Hal itu diumumkan Madura United melalui akun Instagram resmi klub, @MaduraUnitedFC.
“Kalau alur pembicaraan dan kesepakatan sudah dimulai 1 hari setelah kompetisi usai tahun lalu. Tetapi resminya baru kita umumkan,” ungkap Haruna Soemitro selaku Manajer Madura United FC.
Baca Juga:
Madura United Tolak Fabiano Beltrame Berstatus Pemain Asing
Jaimerson Xavier Merapat ke Madura United?
Sosok Pelatih Anyar Madura United Mulai Terbongkar, Dejan Antonic?
Sebelumnya, Marckho Meraudje meninggalkan Sriwijaya FC. Terdegradasinya tim berjuluk Laskar Wong Kito ke Liga 2 itu menjadi penyebabnya.
Bek berusia 24 tahun itu menyatakan telah memiliki persinggahan baru. Akan tetapi, Marckho Sandy klub anyarnya itu belum dapat menjadi konsumsi publik.
"Sudah ada (klub baru). Tapi belum bisa saya umumkan," ujar Marckho Sandy kepada BolaSkor.com.
"Iya (klub baru saya) tim papan atas (Liga 1). Tapi belum bisa saya kasih tahu," tambahnya.
Marckho Meraudje merupakan pemain kelima yang direkrut Madura United pada bursa transfer musim ini. Sebelumnya, tim berjuluk Laskar Sapeh Kerrab tersebut merekrut Andik Vermansah, Zulfiandi, Fandy Imbiri, dan Muhammad Ridho.
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal