Real Madrid Terancam Didiskualifikasi, Florentino Perez Tantang Balik UEFA

Perez yakin Madrid tidak akan didiskualifikasi dari Liga Champions 2020-2021.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 20 April 2021
Real Madrid Terancam Didiskualifikasi, Florentino Perez Tantang Balik UEFA
Florentino perez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid terancam didiskualifikasi dari semifinal Liga Champions 2020-2021 oleh UEFA karena menjadi pelopor Liga Super Eropa. Namun hal itu tak membuat takut Presiden Los Blancos, Florentino Perez.

Liga Super Eropa merupakan kompetisi anyar yang dipelopori oleh 12 klub besar Eropa. Ajang ini rencananya bergulir pada Agustus mendatang dan membuat pesertanya secara otomatis meninggalkan Liga Champions.

Masalahnya, kompetisi tersebut tidak diakui oleh UEFA. Konfederasi sepak bola Eropa itu menyiapkan sanksi berat untuk semua pihak yang terlibat dalam kompetisi tersebut.

Baca Juga:

Tak Gentar dengan Ancaman UEFA, 12 Klub Dirikan Liga Super Eropa

Pernyataan Tegas UEFA Terkait Liga Super Eropa

Sanksi Berat Menanti Klub dan Pemain yang Ikut Liga Super Eropa

Liga Super Eropa

Salah satu ancaman yang dikemukakan UEFA adalah mendiskualifikasi klub-klub yang terlibat dalam kompetisi tersebut dari gelaran Liga Champions dan Liga Europa musim ini. Total ada lima klub dalam daftar tersebut yang masih akan bermain di babak semifinal.

Klub-klub yang dimaksud adalah Madrid, Manchester City, dan Chelsea di Liga Champions. Sementara Arsenal dan Manchester United di Liga Europa.

UEFA kabarnya akan mengambil keputusan terkait hal ini dalam waktu dekat. Laga semifinal kedua kompetisi tersebut dijadwalkan berlangsung tengah pekan depan.

Florentino Perez yang juga berstatus sebagai ketua Liga Super Eropa tak takut dengan ancaman UEFA. Mencoret Madrid dan empat klub lain dianggapnya sebuah tindakan pelanggaran hukum.

"Real Madrid dan klub Liga Super lainnya tidak akan dikeluarkan dari Liga Champions 2020/2021. Itu tidak akan terjadi karena hukum melindungi kami," kata Perez kepada El Chiringuito.

Perez memang tidak secara rinci menjelaskan pembelaannya. Namun UEFA tampaknya akan melanggar kontrak dengan para sponsor jika mencoret klub peserta begitu saja.

Apalagi klub-klub yang terancam dicoret merupakan daya tarik utama kompetisi ini. Keputusan itu bisa membuat UEFA dituntut oleh para sponsor.

Perez juga meminta para pemain tak ragu untuk berlaga di Liga Super Eropa. Ancaman larangan memperkuat Tim Nasional dianggapnya sangat tidak mendasar dan mustahil dilakukan.

"Pemain dilarang dari kompetisi internasional dan tim nasional menurut UEFA? Jangan khawatir, ini tidak akan terjadi. Mereka tidak akan dilarang jika mereka bergabung dengan Liga Super Eropa," tegasnya.

Real Madrid Liga Champions Florentino Perez UEFA Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hansi Flick, pelatih Barcelona, memamerkan rekor bagus klub atas Real Madrid jelang final Piala Super Spanyol bertajuk El Clasico.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Bagikan