Liverpool Tak Tertarik Beli Pemain yang Belum Divaksin

The Reds menjadikan vaksin sebagai satu di antara tolok ukur dalam membeli pemain.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 19 Desember 2021
Liverpool Tak Tertarik Beli Pemain yang Belum Divaksin
Liverpool (Twitter Liverpool)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, menegaskan jika status vaksinasi menjadi bagian penting dalam perekrutan pemain. Sebab, keadaan menjadi pelik jika ada pemain yang belum mendapatkan dosis vaksin satu kali pun.

Varian anyar Covid-19, Omricon, menghadirkan masalah baru untuk sepak bola Inggris. Sejumlah pertandingan Premier League ditunda karena beberapa pemain terpapar Covid.

Kondisi tersebut menjadi perhatian khusus bagi Liverpool. Bahkan, The Reds menjadikan vaksin sebagai satu di antara tolok ukur dalam membeli pemain.

Baca Juga:

COVID-19 Menggila, Jurgen Klopp Tuntut Transparansi Para Rival Liverpool

Jurgen Klopp Harapkan Duel Liverpool Kontra Tottenham Tak Ditunda

Bukti Terbaru Liverpool Klub Terbaik di Inggris

"Ya, itu akan berpengaruh (status vaksin pemain), Mari kita bahas situasi saat ini. Jika pemain tidak divaksin sama sekali, dia selalu menjadi ancaman bagi kami semua," ujar Klopp seperti dilaporkan ESPN.

"Tentu saja, dia tak ingin menjadi ancaman dan tidak seperti yang dipikirkan. Saya tidak peduli soal itu."

Liga Sepak Bola Inggris baru-baru ini mengumumkan jika 25 persen pemain dari 72 klub tak berniat menerima vaksin Covid-19.

"Jadi, kami harus menemukan skenario yang berbeda. Dia harus berganti pakaian di ruang yang berbeda, makan di ruang berbeda, duduk di bus atau mobil yang berbeda. Dari sudut pandang organisasi, itu sangat berantakan."

Data terbaru mengatakan tingkat vaksinasi pemain di Premier League pada pertengahan Oktober mencapai 81 persen, setidaknya dosis pertama. Sementara itu, 68 persen untuk vaksin dosis ganda.

"Jika Anda benar-benar ingin mengikuti protokol, isu sangat sulit dilakukan. Jika seseorang berada di sekitar orang yang terpapar Covid-19, dia akan diisolasi. Jika kami harus berpergian ke negara kami bermain sepak bola internasional, kemudian harus mengasingkan diri, tentu saja itu berpengaruh."

"Jadi, kami harus melakukan pembangunan ekstra untuk pemain yang tak divaksin. Semoga itu tidak diperlukan di masa depan," jelas mantan juru taktik Borussia Dortmund itu.

Sebelumnya, pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, mengaku tak bisa memaksa para pemainnya melakukan vaksin. Padahal, vaksin merupakan satu di antara cara terbaik untuk menangkal Covid-19.

Liverpool Breaking News Jurgen Klopp
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan