Liga Super Eropa Berniat Serang Balik UEFA dan FIFA
BolaSkor.com - Ambisi Liga Super Eropa untuk membuat kompetisi tandingan Liga Champions belum pudar. Mereka kini siap melancarkan serangan balik kepada UEFA dan FIFA.
Seperti diketahui, sebanyak 12 klub besar Eropa memproklamirkan Liga Super Eropa pada April silam. Mereka rela memisahkan diri dari UEFA demi membuat kompetisi yang lebih kompetitif dan menguntungkan dari Liga Champions.
Namun proyek tersebut runtuh dalam sekejap setelah sembilan klub pendiri yaitu Manchester United, Manchester City, Arsenal. Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea, Arsenal, AC Milan, dan Inter Milan kembali ke pangkuan UEFA. Hal itu tak lepas dari protes keras suporter masing-masing klub.
Baca Juga:
Liga Super Eropa: UEFA Batal Hukum Juventus, Real Madrid, dan Barcelona
Kini tersisa tiga klub yang masih ngotot untuk menggelar Liga Super Eropa. Ketiga klub yang dimaksud adalah Juventus, Real Madrid, dan Barcelona.
Posisi ketiganya kini memang di atas angin setelah UEFA batal memberikan hukuman berat terkait pemberontakan mereka. Madrid, Barcelona, dan Juventus merasa inilah momentum untuk menyerang balik.
Menurut laporan Financial Times, ketiga pendiri Liga Super Eropa akan menuntut UEFA bersama FIFA ke jalur hukum. Dua organisasi sepak bola paling berpengaruh itu dinilai melanggar aturan terkait monopoli.
Tak main-main, ketiganya telah menunjuk perusahaan asal Spanyol untuk mewujudkan tuntutan ini. Mereka berharap pengadilan dapat membongkar tindakan monopoli UEFA dan FIFA.
Hal ini seolah menjadi babak baru dari polemik Liga Super Eropa. Menarik melihat respons UEFA dan FIFA yang memang sudah dituduh melakukan monopoli terkait sepak bola dunia.
6.515
Berita Terkait
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan