Legenda MU: Arsenal Punya Cukup Poin Selamat dari Zona Degradasi
BolaSkor.com - Legenda Manchester United Roy Keane menyindir Arsenal selepas kekalahan 1-2 kontra Wolverhampton Wanderers di Emirates Stadium, Senin (30/11) dini hari WIB dalam lanjutan laga Premier League.
The Gunners hanya bisa mencetak gol dari Gabriel sementara dua gol Wolves dicetak oleh Pedro Neto dan Daniel Podence. Alhasil Arsenal kini tak menang di tiga laga beruntun Premier League (kalah dua kali dan imbang sekali).
Arsenal ada di urutan 14 klasemen Premier League dengan raihan 13 poin dari 10 laga, terpaut delapan poin dari Burnley yang ada di peringkat 18 klasemen alias zona degradasi.
Melihat fakta tersebut Roy Keane tak kuasa untuk menahan ucapan memberikan sindiran kepada Arsenal, tim yang sudah bertahun-tahun jadi rival United di era Arsene Wenger dan Sir Alex Ferguson.
Baca Juga:
Setahun Pemecatan Unai Emery, Arsenal 'Jalan di Tempat'
Keane menilai Arsenal sudah punya cukup poin untuk selamat dari zona degradasi. Pria asal Republik Irlandia itu menyindir Arsenal ketika tim London Utara itu memiliki target masuk zona Liga Champions.
"Mereka semua tampak besar saat ini, bukan begitu? Itu mungkin pertandingan terbaik bagi mereka minggu depan - derby (kontra Tottenham Hotspur), tanpa pendukung, bermain tandang mungkin lebih sedikit tekanan daripada di kandang?," tutur Keane di Sky Sports.
"Tapi saya masih berpikir Arsenal punya cukup poin untuk bertahan, saya pikir; mereka akan cukup kuat untuk tetap di divisi," tambah dia.
Mengenai penurunan performa tim arahan Mikel Arteta Keane menilai Arsenal kehilangan kepercayaan diri, khususnya setelah menang atas MU beberapa waktu lalu di Old Trafford.
"Beberapa minggu yang lalu para pemandu sorak keluar saat mereka (Arsenal) tampil bagus di (markas) United," imbuh Roy Keane.
"Mereka memiliki satu poin sejak itu, kalah di dua pertandingan lainnya, dan saya pikir mereka terlihat lemah."
"Mereka mungkin kurang percaya diri. Saya tidak melihat semangat bertarung yang sebenarnya yang dibicarakan manajer. Saya tidak melihat keinginan atau tekad untuk mendapatkan hasil."
Arief Hadi
15.753
Berita Terkait
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor