Leandro Paredes: Juventus atau Tidak Sama Sekali
BolaSkor.com - Gelandang asal Argentina, Leandro Paredes, semringah akhirnya bisa memperkuat Juventus pada musim 2022-2023. Paredes mengklaim hanya ingin pindah ke Bianconeri.
Leandro Paredes menjadi amunisi anyar untuk Juventus pada bursa transfer musim panas 2022. Gelandang 28 tahun itu bergabung dengan status pinjaman dari Paris Saint-Germain.
Dalam negosiasi, Juve tidak menemukan rintangan berarti. Hal tersebut tidak terlepas dari keinginan kuat Paredes untuk bergabung.
Baca Juga:
Nantikan Kedatangan Paredes, Juventus Harus Jual Rabiot atau Arthur
Cari Pengganti Paul Pogba, Juventus Incar Dua Gelandang Sekaligus
Selain Mbappe, Gelandang PSG Juga Ungkap Impian Gabung Real Madrid
"Saya sangat senang berada di sini dan bermain di Juventus. Ini adalah klub yang sudah lama saya ikuti," urai Paredes.
"Bagi saya, ini adalah tim impian yang selalu ingin saya datangi. Saya punya kesempatan selama bertahun-tahun dan tidak ingin melewatkan yang ini. Kepada teman dan keluarga, saya mengatakan Juventus atau tidak sama sekali."
Leandro Paredes ingin membantu Juventus mencapai target pada musim ini. Ia yakin bisa memberikan dampak positif.
"Saya ingin banyak berkembang. Masih ada banyak yang harus saya kerjakan. Menurut saya, dalam sepak bola Anda bisa belajar sesuatu yang baru setiap hari," papar Paredes.
"Saya datang ke sini untuk menang. Saya tahu tujuan yang kami miliki dan berharap bisa memberikan kontribusi kepada tim untuk mencapai target itu," ujarnya.
Usai Leandro Paredes bergabung, Juventus melepas dua pemain tengahnya. Denis Zakaria menuju Chelsea, sedangkan Arthur Melo dipinjamkan ke Liverpool.
Johan Kristiandi
17.883
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
Soal Kontrak Mike Maignan, AC Milan Tidak Libatkan Max Allegri
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate