Latihan di Jerman, Perbakin Ingin Loloskan Dua Atlet ke Olimpiade Tokyo 2020
BolaSkor.com - Persatuan Menembak Seluruh Indonesia (Perbakin) telah menyiapkan 19 atlet untuk mengikuti Pemusatan Latihan Nasional (pelatnas) Olimpiade Tokyo 2020.
Pihak Perbakin telah mendapatkan satu tiket tampil pada Olimpiade 2020 Tokyo di nomor air rifle putri melalui Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba. Sekjen Perbakin, Firtian Judiswadarta juga masih berusaha pada nomor air rifle putra.
“Kalau kami loloskan satu atlet putra maka bisa tampil di satu nomor lagi yakni mix (beregu) air rifle yang sudah teruji dengan merebut emas di SEA Games 2019," kata Firtian.
Demi mendapatkan hasil yang maksimal di Olimpiade, Perbakin akan mengasah kemampuan atlet di Hannover, Jerman. Hal ini dipertimbangkan karena fasilitas Hannover memiliki teknologi olahraga untuk menembak terbaik.
Baca Juga:
5 Petenis Top Jadi Sorotan di Australia Open 2020
Kalah di Babak Pertama Australia Open 2020, Maria Sharapova Berteka-teki soal Pensiun
Kemudian, untuk bisa meloloskan satu atlet lagi bisa melalui jalur peringkat dunia, di mana pada tahap ini ada 12 tiket yang disiapkan yaitu enam tiket penembak putra dan sisanya atlet putri.
Menurut dia, ISSF masih memiliki tiga kejuaraan dunia yang bisa diikuti yang akan berlangsung di New Delhi, Munich, dan Polandia.
“Kebetulan saya sebagai komite eksekutif di ASC (Konfederasi menembak Asia), semua tergantung lobi NOC ke IOC karena itu by invitation. Semua cara kami akan coba, termasuk membina atlet untuk mendapatkan sisa kuota tadi. Kami masih ada World Cup terakhir itu 31 Mei 2020," tutupnya.
Penulis: Alexander Matthew
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan