Lalu Muhammad Zohri Jadikan Pantai sebagai Tempat Latihan
BolaSkor.com - Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, tetap menjalani latihan selama Ramadan. Pelari asal Lombok itu memilih pantai sebagai tempat berlari, sembari menunggu waktu berbuka puasa.
Namun, menu latihan Zohri dikurangi selama Ramadan. Pelatih atletik Indonesia, Eni Nuraeni, sudah memberikan porsi latihan agar Zohri tetap bisa menjalankan ibadah puasa.
PB PASI telah memulangkan seluruh atlet pada pertengahan Maret 2020. Akan tetapi, program latihan tetap rutin diberikan.
Baca Juga:
Olimpiade Tokyo 2020 Ditunda, Persiapan Eko Yuli dan Windy Cantika Bisa Lebih Matang
“Latihan selama puasa itu cuma sore saja atau pagi. Jadi latihan cuma 1 kali setiap hari," kata Zohri.
“Kalau latihan sprint itu bisa satu minggu tiga kali. Saya berlatih di pantai," sambungnya.
Zohri tak boleh mengendurkan latihan meski Olimpiade Tokyo 2020 diundur tahun depan. Pemegang rekor 100 meter nasional itu lolos ke ajang empat tahunan tersebut setelah mencatatkan waktu 10,03 detik di Seiko Golden Grand Prix Osaka 2019.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut