Lagi, Turnamen Bulu Tangkis Internasional Dibatalkan Akibat COVID-19
BolaSkor.com - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) mengumumkan India Open 2021 resmi dibatalkan. Melonjaknya kasus Covid-19 menjadi alasan.
Seharusnya, India Open 2021 berlangsung pada 11-16 Mei. Namun, turnamen level 500 itu urung dibatalkan demi meminimalisir risiko.
Badminton Association India (BAI) selaku tuan rumah sudah mengupayakan agar turnamen bisa bergulir. Akan tetapi, situasi semakin tidak kondusif di India.
“Keputusan ini dibuat setelah adanya konsultasi dan kolaborasi dengan otoritas kesehatan setempat di Delhi,” seperti tertulis dalam pernyataan resmi BWF.
Baca Juga:
Garang di Lapangan, Leo Justru Lemah dengan Jarum Suntik
Sebelum Olimpiade Sydney, Ganda Campuran Indonesia Tak Dilirik
Tanda India Open 2021 dibatalkan sudah ada sejak India tak menggelar turnamen domestik yang seharusnya berlangsung pada 18 April. Namun, nasib India Open 2021 masih digantung.
Setelah kepastian India Open 2021 batal, maka turnamen Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 semakin sedikit. Kini, hanya tersisa Malaysia Open (25-30 Mei) dan Singapore Open (1-6 Juni) yang menjadi acuan sebelum ajang empat tahunan itu berlangsung.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal