Lagi, Erik ten Hag Tegaskan Cristiano Ronaldo Bertahan di Manchester United

Peramu strategi asal Belanda itu memastikan Ronaldo tidak akan angkat kaki dari Old Trafford.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 31 Agustus 2022
Lagi, Erik ten Hag Tegaskan Cristiano Ronaldo Bertahan di Manchester United
Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, kembali membahas masa depan Cristiano Ronaldo. Peramu strategi asal Belanda itu memastikan Ronaldo tidak akan angkat kaki dari Old Trafford.

Cristiano Ronaldo memiliki satu narasi besar pada jendela transfer kali ini. Pemain asal Portugal itu ingin hengkang dari Manchester United.

Beragam alasan pun mulai berembus. Satu di antara yang paling sering terdengar adalah keinginan Ronaldo bermain di Liga Champions.

Baca Juga:

Pemain Manchester United Tak Akan Tangisi Kepergian Cristiano Ronaldo

Presiden Napoli Seriusi Opsi Pertukaran Cristiano Ronaldo dan Victor Osimhen

Tanggapan Luciano Spalletti soal Isu Barter Cristiano Ronaldo dengan Victor Osimhen

Demi mewujudkan keinginannya, Ronaldo meminta sang agen, Jorge Mendes, mencari pelabuhan baru. Meskipun, ia juga mendapatkan beberapa penolakan, khususnya dari klub-klub besar.

Sementara itu, sikap Manchester United tidak berubah sejak pertama kali isu beredar. The Red Devils tidak ingin berpisah dengan Ronaldo. Terlebih, Erik ten Hag juga menginginkan hal yang sama. Ten Hag kembali memastikan Ronaldo akan tetap menjadi penggawa Setan Merah.

"Itu jelas, tentu saja," tegas Erik ten Hag ketika ditanya peluang Ronaldo hengkang seperti dilaporkan Daily Mail.

Bagi Ten Hag, Ronaldo merupakan pemain penting dalam skuadnya. Apalagi, CR7 merupakan pemain berpengalaman.

"Kami membutuhkan pemain berkualitas. Anda perlu lebih banyak untuk menutupi semua permainan untuk menjaga konsistensi. Itulah yang kami perjuangkan," ungkap Ten Hag.

Kendati demikian, belakangan ini Cristiano Ronaldo hanya menjadi pemain cadangan. Ronaldo dikabarkan semakin tidak betah dan berupaya pergi jelang penutupan bursa transfer. Dua klub yang dikaitkan dengan Ronaldo adalah Sporting CP dan Napoli.

Manchester United Breaking News Erik ten Hag Cristiano Ronaldo
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Bagikan