Kutip Ucapan Bergkamp, Ozil Beri Indikasi soal Masa Depannya di Arsenal
BolaSkor.com - Performa Arsenal sudah mulai menurun di paruh musim kedua ini. Anomali yang unik, tapi tidak aneh, karena itu kerap terjadi di era Arsene Wenger. Bedanya, jika Arsenal-nya Wenger sering telat panas di paruh musim pertama, kali ini Arsenal asuhan Unai Emery kehabisan bensin di paruh musim kedua.
Kekalahan terbaru datang mengejutkan dari BATE Borisov di leg satu 32 besar Liga Europa, Jumat (15/2) dini hari WIB. Arsenal kalah 0-1 di Belarusia. Tidak hanya membahas performa The Gunners, publik juga terus membicarakan Mesut Ozil.
Keberadaan Ozil di Arsenal bak sebuah tanda tanya besar saat ini. Tidak sedang cedera atau terkena akumulasi kartu, Emery jarang memainkannya di skuat utama Arsenal. Padahal hal tersebut jarang sekali terjadi kala masih dilatih Wenger.
Dengan pendapatannya yang besar dan kualitas bermain yang menjadikannya salah satu bintang Eropa, Ozil seharusnya bisa lebih berkontribusi atas permainan Arsenal.
Baca Juga:
Eks Arsenal Dukung Keputusan Unai Emery Cadangkan Mesut Ozil
Mencari Jalan Keluar Terbaik untuk Mesut Ozil
Mourinho Beri Tips kepada Emery Cara Mengeluarkan Potensi Terbaik Mesut Ozil
Apalagi dengan statusnya sebagai juara dunia 2014 dengan timnas Jerman, mantan pemain Real Madrid, dan peraih penghargaan lima kali Pemain Terbaik Jerman.
Segala pemberitaan itu mengarah pada isu hengkangnya dari Arsenal menuju klub-klub Eropa lainnya, mulai dari klub-klub Turki hingga Inter Milan. Inter siap menjadikannya sebagai alternatif pemain karena kesulitan merekrut Modric dari Madrid.
Ozil pun tampaknya memberi indikasi masa depannya melalui postingannya di sosial media, Twitter dengan nama @MesutOzil1088. Dalam cuitannya, Ozil mengutip kata dari legenda Arsenal medio 1995-2006, Dennis Bergkamp.
"Ketika Anda mulai mendukung klub sepak bola, Anda tidak mendukungnya karena trofi, pemain, sejarah, Anda mendukungnya karena Anda menemukan diri Anda di sana; menemukan tempat di mana Anda pantas berada," tutur Ozil.
Komentarnya itu sedianya cukup ambigu. Sebab, Ozil tidak menyebut langsung klub tempat dia (pantas) berada. Ada yang melihatnya sebagai Arsenal karena mengutip ucapan Bergkamp, ada juga yang berpendapat sebaliknya; karena banyak dikritik fans, Ozil masih mencari klub terbaik untuknya.
Arief Hadi
15.725
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
                      Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
                      FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Liverpool vs Real Madrid
                      Jadwal Siaran Langsung dan Cara Menonton Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17 di Piala Dunia U-17 2025, Selasa 4 November 2025
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel PSG vs Bayern Munchen
                      Terkatung-katung di FC Twente hingga Mengalami Cedera ACL, Mees Hilgers Bertekad Jadi Lebih Kuat
                      Reuni di Anfield, Xabi Alonso Percaya Florian Wirtz Bakal Tunjukkan Kualitas
                      Liga Champions: Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Slavia Praha vs Arsenal