Kunci Kemenangan 9-0 Timnas Indonesia U-16 atas Singapura
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti puas. Ia menyebut anak asuhnya bisa menerapkan taktik yang diharapkan melawan Singapura di laga kedua Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (3/8).
Garuda Muda meraih kemenangan besar 9-0. Muhammad Nabil Asyura mencatatkan hat-trick (3', 17', 29'), sementara enam gol lagi dibuat Mokh. Hanif Ramadhan (21'), Muhammad Kafiatur Rizky (35’, 43’), M. Risky Afrisal (59’), Waliy Marifat (80'pen), dan I Komang Ananta Krisna Putra (90+2).
Dalam taktiknya, Bimas Sakti meminta anak asuh tampil menekan sejak awal.
Baca Juga:
Pelatih Vietnam Tak Ingin Pemain Lupa Diri, Laga Kontra Timnas Indonesia U-16 Berat
"Memang kami instruksikan ke pemain, saat menit-menit awal, harus press lawan. Karena menit awal menit akhir itu waktu yang krusial dalam pertandingan. Kami manfaatkan saat tim lawan tak siap dan lengah," kata Bima Sakti di laman PSSI.
Bima sakti berharap kemenangan besar menjadi modal penting di laga pamungkas Grup A melawan Vietnam pada Sabtu (6/8). Laga ini juga menjadi penentu status juara grup.
"Kami ucapkan syukur Alhamdulillah kami hari ini bisa menang. Mereka bisa jalankan taktik yang kami harapkan. Semoga dari hasil skor besar ini, mudah-mudahan menjadi modal untuk menatap pertandingan di hari Sabtu tanggal 6 Agustus."
Sementara itu, Nabil bangga bisa mencetak tiga gol. Ia berharap pencapaian menambah motivasi.
"Perasaan saya senang terharu rasanya. Pertandingan lawan Singapura, saya rasa mereka cukup bagus dan kami harus tetap semangat terus."
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026