Piala AFF U-16 2022: Timnas U-16 Hajar Singapura 9-0, Vietnam Gulung Filipina
BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-16 menang telak 9-0 atas Singapura U-16, pada laga lanjutan babak penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (3/8).
Dalam laga tersebut, Timnas Indonesia U-16 sepenuhnya menguasai jalannya pertandingan. Hasilnya, Muhammad Nabil Asyura membobol gawang Singapura melalui sepakan kaki kirinya, pada menit kedua. Skor 1-0 untuk Timnas Indonesia U-16.
Skuat Garuda Muda terus mendominasi dan mampu memperlebar keunggulan pada menit ke-17. Lagi-lagi aktornya adalah Nabil yang mencetak brace dalam laga kali ini melalui tandukan. Timnas Indonesia U-16 unggul 2-0.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Dijadwalkan Kembali ke Indonesia pada 16 Agustus
Pemerintah Republik Indonesia Akan Bangun Training Center untuk Timnas di IKN
Tiga menit berselang, giliran Mohammad Hanif Ramadhan mencetak gol melalui sepakan keras dari luar kotak penalti. Skor 3-0 untuk Timnas Indonesia U-16.
Sembilan menit kemudian, Nabil mencetak hat-trick untuk Timnas Indonesia U-16. Skor 4-0 untuk Timnas Indonesia U-16.
Setelah itu, Timnas Indonesia U-16 mencetak gol kelimanya melalui sepakan kaki kanan Muhammad Kafiatur Rizky pada menit ke-35. Skor 5-0 untuk Timnas Indonesia U-16.
Tujuh menit kemudian, Kafiatur Rizky mencetak gol keduanya melalui sepakan kaki kiri. Skor 6-0 untuk Timnas Indonesia U-16 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Timnas Indonesia U-16 menambah gol melalui tendangan keras M Risky Afrisal pada menit ke-59. Timnas Indonesia U-16 unggul 7-0.
Setelah itu, Skuat Garuda Muda menambah dua gol melalui Wally Marifat (79’ penalti) dan I Komang Ananta Krisna (90+2). Timnas Indonesia U-16 menang 9-0.
Sebelumnya, pada pertandingan Grup A lainnya, Vietnam U-16 menghajar Filipina 5-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (3/8).
Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-16 menduduki posisi puncak klasemen sementara Grup A dengan raihan 6 poin dari 2 laga. Unggul selisih gol dari Vietnam. Indonesia memiliki selisih gol +11, sedangkan Vietnam +9.
Tengku Sufiyanto
17.625
Berita Terkait
Timnas Indonesia U-17 Kalah Lawan Zambia, Nova Sesalkan Penampilan Para Pemainnya di Babak Pertama
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya