Kuatnya Hubungan Pertemanan, 6 Pemain Kenakan Nomor Punggung Abdelhak Nouri

Manchester United mengamankan servis Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam sebesar 40 juta euro. Van de Beek dikontrak hingga 2025
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 04 September 2020
Kuatnya Hubungan Pertemanan, 6 Pemain Kenakan Nomor Punggung Abdelhak Nouri
Donny van de Beek kenakan nomor 34 di Manchester United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United mengamankan servis Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam sebesar 40 juta euro. Van de Beek dikontrak hingga 2025 dengan opsi perpanjang setahun di akhir kontrak dan ia memilih nomor punggung 34.

Pemilihan nomor punggung itu bukan tanpa sebab. Ada alasan spesial yang cukup membuat hati tergugah apabila mendengar komentar Van de Beek berikut ini.

"Ini (nomor punggung 34) adalah hal spesial bagi saya karena sahabat baik saya Abdelhak Nouri," tutur Van de Beek dikutip dari Reuters.

"Dia mengalami serangan jantung. Saya dekat sekali dengan keluarganya dan adiknya yang adalah salah satu sahabat dekat saya dan saya berbicara banyak dengan mereka."

Baca Juga:

Janji Donny van de Beek dan Memori Abdelhak Nouri

Saran dari Van de Sar hingga Legenda Arsenal untuk Rekrutan Baru Man United, Van de Beek

5 Fakta Menarik di Balik Kepindahan Donny van de Beek ke Manchester United

Abdelhak Nouri dan Donny van de Beek

"Jadi saya putuskan untuk mengenakan nomor lamanya di kaus saya dan saya ingin mendapatkan kenangan baik dengan nomor itu," papar dia.

Ya, Abdelhak Nouri adalah produk akademi Ajax Amsterdam lainnya yang memiliki talenta untuk sukses. Akan tapi takdir berkata berbeda. Nouri dipaksa pensiun dini karena masalah jantung yang berujung kerusakan otak permanen setelah pada Juli 2017 sempat pingsan kala bertanding dengan Ajax.

Nouri (kini berusia 23 tahun) tak lagi bermain sepak bola sejak 2017. Nouri pernah bermain di Jong Ajax dan juga tim senior Ajax, bahkan di level timnas dia bermain dari U-15 hingga U-19. Nouri berada di akademi Ajax dari medio 2005 hingga 2015.

10 tahun di akademi wajar jika Nouri sudah memiliki banyak teman yang juga pesepak bola profesional dan kini bermain di klub-klub Eropa, seperti halnya Van de Beek yang bergabung dengan United.

Van de Beek tidak sendiri memberikan penghargaan untuk Nouri dengan membawa impiannya pada nomor punggung 34. Berikut keenam nama lainnya baik itu dari produk akademi Ajax hingga kompatriot di timnas Belanda:

1. Justin Kluivert

Justin Kluivert

Putra legenda sepak bola Belanda Patrick Kluivert. Justin Kluivert berada di akademi Ajax dari medio 2007-2016 dan bermain di tim utama Ajax dari 2016 hingga 2018. Berposisi sebagai penyerang sayap Kluivert (21 tahun) masih bermain untuk AS Roma sejak 2018.

Kluivert saat ini mengenakan nomor punggung 99 karena ia lahir pada 1999. Tapi di musim pertamanya Kluivert mengenakan nomor punggung 34 demi Nouri.

"Ketika datang ke sini (Roma) saya memutuskan memakai nomor sahabat saya, Abdelhak Nouri yang selalu ada daam pikiran. Meski tak pernah menuturkan terbuka saya bertekad memakai nomor itu selama setahun," ucap Kluivert di musim pertamanya di Roma.

2. Philippe Sandler

Philippe Sanlder

Lahir di Amsterdam pada 10 Februari 1997 Philippe Sandler membina karier di akademi Ajax sebelum pindah ke PEC Zwolle dan kemudian pindah ke Manchester City pada 2018. Philippe Sandler yang sempat dipinjamkan ke Anderlecht juga mengenakan nomor punggung 34.

Berposisi sebagai bek tengah Sandler juga pernah menjadi bagian timnas Belanda U-20. Kini usianya berumur 23 tahun.

3. Kevin Diks

Kevin Diks

Memiliki darah keturunan Indonesia Kevin diks bukan produk akademi Ajax melainkan Vitesse Arnhem. Dia juga tak pernah membela Ajax karena sepanjang kariernya bermain di Vitesse, Fiorentina, dan pernah dipinjamkan ke Napoli.

Akan tapi Kevin Diks (23 tahun) yang berposisi sebagai bek kanan mengenal Nouri di level timnas usia muda Belanda hingga ia mengenakan nomor punggung 34.

4. Amin Younes

Amin Younes

Pemain senior berusia 27 tahun dengan peran penyerang sayap kiri hingga gelandang serang. Amin Younes saat ini membela Napoli setelah sebelumnya bermain di Jong Ajax dan tim utama Ajax dari 2015 hingga 2018.

Ikatan Younes kepada Nouri bukan terbentuk dari persahabatan melainkan kekeluargaan Ajax, sebab Nouri produk akademi Borussia Monchengladbach (2000-2011). Younes juga mengenakan nomor punggung 34.

5. Joel Veltman

Caption

Baru bergabung dengan Brighton & Hove Albion setelah delapan tahun bermain di tim utama Ajax Amsterdam. Joel Veltman (28 tahun) juga produk akademi Ajax medio 2001-2012 hingga ia cukup mengenal Nouri.

"Semuanya tahu apa yang terjadi kepada Appie. Dia teman untuk semua orang, kami semua mencintainya dan masih tetap mencintainya. Itulah mengapa Ajax merayakan gol yang mereka tunjukkan untuk angka 34," tutur Veltman.

6. Terry Lartey Sanniez

Terry Lartey Sanniez

Nama yang terakhir ini tidak populer karena kariernya tidak terlalu menonjol. Kendati demikian Terry Lartey Sanniez merupakan produk akademi Ajax medio 2015 setelah berada di sana sejak 2008. Saat ini pada usia 24 tahun Terry Lartey yang berposisi sebagai bek kanan bermain di NEC Nijmegen.

Breaking News Ajax Amsterdam Donny van de Beek Justin Kluivert Trivia Sepak Bola
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.634

Berita Terkait

Timnas
Menpora Erick Thohir Akan Panggil PSSI Bahas Persiapan Timnas Indonesia U-22 Hadapi SEA Games 2025
Kemenpora secepatnya akan melakukan pertemuan dengan 48 cabang olahraga untuk kembali melakukan review bersama tim pakar untuk menentukan atlet-atlet yang akan diberangkatkan di SEA Games 2025 Thailand.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Menpora Erick Thohir Akan Panggil PSSI Bahas Persiapan Timnas Indonesia U-22 Hadapi SEA Games 2025
Spanyol
Madesu di Real Madrid, Endrick Akan Hengkang pada Januari 2026
Karier Endrick di Real Madrid makin suram. Minim menit bermain, striker muda Brasil itu disebut siap hengkang pada bursa transfer Januari 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Madesu di Real Madrid, Endrick Akan Hengkang pada Januari 2026
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Arsenal vs Atletico Madrid
Superkomputer Opta memprediksi hasil duel Arsenal vs Atletico Madrid di Liga Champions 2025/2026. The Gunners unggul jauh dalam peluang kemenangan.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Arsenal vs Atletico Madrid
Timnas
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Alex Pastoor akui ada beberapa tawaran yang datang kepada Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Alex Pastoor Buka Peluang Tetap Kerja Bareng Patrick Kluivert Usai Didepak dari Timnas Indonesia
Timnas
Alex Pastoor Tak Kaget Didepak bersama Patrick Kluivert Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
PSSI sepakat menyudahi kontrak seluruh tim kepelatihan yang dibawa Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Alex Pastoor Tak Kaget Didepak bersama Patrick Kluivert Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Italia
Serius Kejar Zion Suzuki, AC Milan Kirim Pencari Bakat ke Pertandingan Parma
AC Milan serius incar Zion Suzuki! Pencari bakat Rossoneri hadir langsung di laga Genoa vs Parma untuk menilai kiper timnas Jepang itu.
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Serius Kejar Zion Suzuki, AC Milan Kirim Pencari Bakat ke Pertandingan Parma
Liga Indonesia
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Pertandingan Malut United vs Persib Bandung diputuskan digelar pada 14 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 21 Oktober 2025
Permintaan Persib Bandung Dikabulkan, Jadwal Laga Melawan Malut United Resmi Berubah
Liga Champions
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Villarreal akan kedatangan Manchester City pada laga lanjutan Liga Champions 2025-2026 di Estadio de la Ceramica Rabu (22/10) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Villarreal vs Manchester City: Tuan Rumah Siap Menderita
Liga Champions
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Arsenal siap menjinakkan Atletico Madrid di Liga Champions. The Gunners punya rekor luar biasa saat melawan tim asal Spanyol!
Johan Kristiandi - Selasa, 21 Oktober 2025
Arsenal vs Atletico Madrid: The Gunners Sang Penakluk Tim Spanyol
Spanyol
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Bukan rahasia lagi bahwa Real Madrid sangat bergantung pada produksi Kylian Mbappe di lini depan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 21 Oktober 2025
Xabi Alonso Tegaskan Real Madrid Tidak Bergantung pada Kylian Mbappe
Bagikan