Ketika Talenta Lokal Negeri Ratu Elizabeth Memilih Merantau di Jerman

Pemain-pemain muda inggris memilih hijrah ke Jerman. Sungguh ironis
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 17 Januari 2019
Ketika Talenta Lokal Negeri Ratu Elizabeth Memilih Merantau di Jerman
Jadon Sancho (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sejak hijrah ke Bundesliga, pamor Jadon Sancho semakin melesat. Tidak hanya itu, performa pemain yang baru berusia 18 tahun itu semakin kinclong dan membuatnya mendapatkan sorotan.

Kini, tidak sedikit pemain muda yang berpikir atau disarankan untuk mengikuti jejak Sancho, berpetualang menyeberangi lautan ke Bundesliga. Nama terakhir yang muncul adalah Callum Hudson-Odoi. Talenta muda Chelsea ini dikabarkan sedang diincar oleh Bayern Munchen.

Tidak dimungkiri, Inggris saat ini sedang kebanjiran pemain-pemain muda penuh talenta. Sayang, mereka kalah bersaing dengan pemain belian klub.

Baca Juga:

Pemain Muda Inggris Disarankan Ikuti Jadon Sancho

Performa Hebat Sancho-Nelson di Bundesliga Jadi Pengingat untuk Klub-klub Premier League

Jadon Sancho

Saat ini, menyaksikan laga kompetisi Premier League U-23, sudah seperti menonton duel selayaknya liga profesional. Secara kualitas bahkan bisa bersaing dengan kompetisi senior di dunia.

Seorang pemandu bakat Fulham, mengungkap dirinya nyaris tidak percaya melihat talenta yang tersaji di kompetisi U-23. Dia mencontohkan, Matt O'Riley, pemain U-23 Fulham.

"Luar biasa. Fulham menghabiskan banyak uang awal musim untuk dua pemain tengah. Namun mereka tidak mau mengeluarkan uang untuk pemain muda ini," ujar sang pemandu bakat dikutip Independent.

Banyaknya pemain muda yang punya potensi besar di Inggris justru membuat klub lain di luar Inggris mulai melemparkan jaring mereka. Kebanyakan klub luar Inggris yang gencar memantau pemain muda itu dtang dari Jerman.

Melejitnya Jadon Sancho hanyalah satu dari beberapa pemain yang bakal hijrah ke Bundesliga. Tak sedikit yang menyebut, ini akan menjadi tren dalam beberapa tahun ke depan.

"Sancho sukses di Jerman dan banyak pemain yang ingin ikuti jejaknya. Apa yang dilakukannya, menembus timnas Inggris di usia sangat muda akan memengaruhi banyak pemain muda," ujar Dominic Solanke, penyerang muda yang baru digaet Bournemouth dari Liverpool kepada The Guardian.

Saat ini, laga-laga Premier League U-23 nyaris selalu dihadiri banyak pemandu bakat internasional. Bahkan muncul gurauan yang mengatakan, hanya di Piala Dunia bisa mengalahkan banyaknya pemandu bakat di laga U-23 Premier League.

Seorang agen dari salah satu pemain muda Inggris kepada Independent mengungkap, dirinya sudah didekati paling tidak 12 klub Bundesliga yang menanyakan kemungkinan kliennya bergabung.

Gerard Pique
Gerard Pique direkrut Man United saat belia.

Jika melihat ke belakang, situasi ini bisa dikatakan 180 derajat dari yang dilakukan klub-klub Inggris. Contohnya, dulu klub Inggris yang memburu pemain muda yang bisa diasah, sebut saja Cesc Fabregas, Gerard Pique, atau Paul Pogba.

Banyak pemain muda berbakat di Inggris memang tidak lepas dari meningkatnya pembinaan usia dini dalam satu dekade terakhir, yang ironisnya ditiru Inggris dari Jerman dan Spanyol.

Lalu mengapa Jerman melirik pemain muda Inggris? Banyak alasannya. Namun, minimnya kesempatan bermain para pemain muda di tim senior menjadi salah satu alasan kuat. Dan tentu saja keberhasilan Sancho bersama Dortmund juga menjadi pemicu.

Selain itu, tradisi permainan Inggris yang mengandalkan kecepatan juga menjadi alasan. Mengapa bisa? Di era sepak bola modern seperti saat ini, pemain dengan skill dan kecepatan sangat dibutuhkan.

Bundesliga Premier League
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.576

Berita Terkait

Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Inggris
Meredup di Liverpool, Alexander Isak Kena Karma
Tiga bulan bermain untuk Liverpool, kondisi Alexander Isak belum kembali ke bentuk performa terbaik.
Arief Hadi - Minggu, 16 November 2025
Meredup di Liverpool, Alexander Isak Kena Karma
Inggris
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Bermain untuk Manchester United masih jadi impian bagi beberapa pemain, seperti Daniel Munoz, pemain Crystal Palace.
Arief Hadi - Minggu, 16 November 2025
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Inggris
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Manchester United dikabarkan telah menyiapkan rencana terkait masa depan Andre Onana saat masa peminjamannya di Trabzonspor selesai.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Inggris
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Liverpool dikabarkan sudah bersiap memburu penyerang baru yang akan diproyeksikan sebagai pengganti Mohamed Salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Inggris
Terang-terangan, Eric Cantona Tuding Sir Jim Ratcliffe Menghancurkan Manchester United
Legenda Manchester United, Eric Cantona, terang-terangan berkata Sir Jim Ratcliffe - pemilik Man United - menghancurkan klub.
Arief Hadi - Sabtu, 15 November 2025
Terang-terangan, Eric Cantona Tuding Sir Jim Ratcliffe Menghancurkan Manchester United
Inggris
Ungkap Hasrat ke Palmeiras, Gabriel Jesus Tak Betah di Arsenal?
Dapat bermain kembali untuk klub kampung halaman acapkali jadi keinginan pemain untuk masa depan, tak terkecuali striker Arsenal, Gabriel Jesus.
Arief Hadi - Sabtu, 15 November 2025
Ungkap Hasrat ke Palmeiras, Gabriel Jesus Tak Betah di Arsenal?
Inggris
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Liverpool, Manchester City, hingga Tottenham Hotspur sama-sama mengincar pemain yang sama: Antoine Semenyo.
Arief Hadi - Sabtu, 15 November 2025
Jelang Bursa Transfer Musim Dingin, Winger Bournemouth Laris Manis Diincar Liverpool dan Manchester City
Bagikan