Kongres NOC, Menpora Dito Puji Kinerja Raja Sapta Oktohari

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 30 Juni 2023
Kongres NOC, Menpora Dito Puji Kinerja Raja Sapta Oktohari
Menpora Dito Ariotedjo bersama Ketua Umum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari. (BolaSkor.com/Rizqi Ariandi)

BolaSkor.com - Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) menggelar kongres di Hotel Fairmont, Jakarta, Jumat (30/6). Kongres dibuka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia (RI), Dito Ariotedjo dan Ketua Umum (Ketum) NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari.

Kongres NOC Indonesia memiliki agenda utama, yakni pemilihan Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, Komite Eksekutif, dan Calon Dewan Etik NOC Indonesia periode 2023-2027.

Menpora Dito yang mewakili Presiden Joko Widodo pun memberi pesan khusus. Dito mengatakan, Kongres NOC Indonesia harus menghasilkan program kongkret untuk peningkatan prestasi para atlet di sejumlah cabang olahraga.

Baca Juga:

NOC Indonesia Dorong Penyegaran DBON, Berharap Cabor Non-Olimpiade Dapat Ruang Sama

Di Kongres NOC, Raja Sapta Oktohari Dengungkan Olahraga Indonesia Harus Naik Level Prestasi

"Saya yakin dengan kerja sama dan dedikasi kuat kita bisa memajukan olah raga Indonesia ke arah lebih tinggi," kata Dito di Jakarta, Jumat (30/6).

"Ini bukan arena adu jotos tapi semua bisa duduk bersama membahas olah raga Indonesia jadi lebih baik. Semoga kongres ini bisa menghasilkan keputusan yang baik hingga prestasi olah raga menjadi lebih meningkat," jelas Dito.

Secara khusus, Dito mengapresiasi kepemimpinan Raja Sapta Oktohari di NOC Indonesia. Menurut Dito, selama kepemimpinan Okto-sapaan akrab Raja Sapta Oktohari, NOC berhasil melakukan diplomasi olah raga di level internasional. Di antaranya Indonesia bisa terbebas dari sanksi dari badan Anti doping dunia beberapa waktu lalu.

"Khususnya meningkatkan peran aktif olahraga Indonesia di level dunia. Saya harap KOI bisa membangun sistem olahraga dan menjadi mitra pemerintah membangun kualitas atlet," harap Dito.

Penulis: Kanugrahan

Dito Ariotedjo NOC Raja Sapta Oktohari Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.029

Bagikan