Kompetisi Belum Mulai, Gelandang Anyar Persebaya Sudah Cedera
BolaSkor.com - Nasib kurang beruntung tengah dialami gelandang anyar Persebaya Surabaya, Bruno Moreira Soares. Kompetisi Liga 1 2021 belum mulai, pemain asal Brasil itu sudah mengalami cedera.
Persebaya lantas menjadwalkan pemeriksaan cedera yang dialami Bruno Moreira. Bruno Moreira disinyalir mengalami cedera hamstring.
Pemain asing terakhir yang datang ke Persebaya ini memang belum dalam kondisi ideal sejak kedatangannya. Alhasil, cedera tersebut memaksanya tidak bisa ikut latihan bersama pemain Persebaya lainnya. Kondisi sama juga dialami bek muda Koko Ari Araya.
Sejak skuad Bajol Ijo mulai latihan kembali Senin (13/7), Bruno Moreira masih menjalani latihan secara terpisah dari rekan-rekannya. Dia sudah tidak mengikuti mini game yang dilakukan Rendi Irwan dkk. Padahal, gelandang 24 tahun tersebut tersebut baru genap satu bulan berlatih dengan tim kebanggaan Bonek.
Baca Juga:
Trauma, Persebaya Minta Keputusan Definitif Liga 1 dari PT LIB
Tinggalkan Indonesia, Marco Motta Tegaskan Komitmen untuk Persija
Terkait penyebab cedera Bruno Moreira, pelatih Persebaya Aji Santoso menyerahkan sepenuhnya kepada dokter tim Pratama Wicaksana untuk melakukan observasi pemain bernomor punggung 99 itu. Termasuk perawatan dan pengawasan agar cedera Bruno Moreira lekas pulih.
"Dokter nanti yang akan urus," ungkap pelatih asli Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
"(Sebenarnya) keseluruhan pemain dalam keadaan baik. Ada beberapa yang masih menepi. Seperti Koko (Ari Araya) menepi, Bruno Moreira masih tidak bisa latihan," ungkap Aji.
"Bruno Moreira akan MRI (Magnetic Resonance Imaging) dalam minggu ini. Karena dia cedera sampai sekarang belum sembuh. Biar jelas ya MRI saja, bareng Koko nanti rencananya," tambahnya.
Sementara itu, Koko sendiri mengalami cedera saat mengikuti timnas di Uni Emirate Arab pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022. Namun, pemain jebolan kompetisi internal Persebaya itu sudah mulai mengikuti latihan ringan bersama tim.
Lebih lanjut Aji Santoso mengatakan akan selalu berupaya memproteksi pemainnya dari cedera. Meski cedera yang menimpa pemain memang tidak selalu bisa dihindari.
"Cedera itu kan banyak faktornya. Salah satunya yang paling sering tidak benar-benar panas ketika pemanasan," tutupnya. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Tiba di Surabaya, Bernardo Tavares Bicara Satu Abad Persebaya Surabaya
Persebaya Surabaya Sempat Kaget Taktik Bertahan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Unggul Statistik, Persebaya Tak Boleh Lengah Lawan Madura United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Bungkam Persijap 4-0, Madura United Permalukan Semen Padang
Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bernardo Tavares sebagai Pelatih Baru
Hasil Super League 2025/2026: Imbang di Kandang Persebaya, Borneo FC Gagal Menang Tiga Laga Beruntun