Komentar Jonathan Bauman Setelah Resmi Diperkenalkan Arema FC

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 30 Januari 2020
Komentar Jonathan Bauman Setelah Resmi Diperkenalkan Arema FC
Jonathan Bauman. (BolaSkor.com/Kristian Joan)

BolaSkor.com - Jonathan Bauman tampak sangat antusias dengan kepastian membela Arema FC. Apalagi, ia juga akan kembali bergabung dengan dua koleganya sewaktu memperkuat Persib Bandung dua musim lalu.

Dua nama itu tak lain adalah gelandang Korea Selatan, Oh In-Kyun dan utamanya Mario Gomez. Ya, faktor pelatih asal Argentina itu pula yang menguatkan tekad Bauman kembali merumput di Liga 1 Indoenesia meski kali ini bersama Arema FC.

"Saya tidak bisa menolak atas tawaran Arema FC. Mario Gomez memberikan kesempatan penting untuk kembali berkarir di sepak bola Indonesia," kata Jonathan Bauman saat diperkenalkan di Kantor Arema FC, Kamis (30/1).

Baca Juga:

Secara Resmi Umumkan Tiga Pemain Asing, Arema FC Berharap Besar

Arema FC Antusias Sambut Piala Gubernur Jatim sebagai Agenda Pramusim

Meski mengakui keberadaan Mario Gomez sebagai faktor kuat dibalik pilihan kariernya, namun Jonathan Bauman juga sudah tahu kapasitas tim barunya. Arema dikenalnya sebagai salah satu tim besar dengan tradisi juara, selain Persib Bandung yang diperkuatnya tahun 2018 lalu.

Oleh karena itu, Jonathan Bauman tak ragu untuk menyebut target pribadinya membela tim kebanggaan Aremania. Mencapai prestasi juara, menjadi bidikan utamanya setelah gagal di Persib.

"Ya, saya tahu banyak tentang Arema. Tim besar dengan dukungan luar biasa suporternya. Saya datang ke sini juga ingin meraih prestasi juara di kompetisi Indonesia," imbuh striker Timnas Argentina U-20 di tahun 2009/2010 tersebut.

Sebelumnya, Jonathan Bauman sudah ramai dikabarkan merapat ke Arema selama bursa transfer. Sinyal itu semakin menguat, setelah Arema resmi menunjuk Mario Gomez sebagai pelatih tim untuk kompetisi musim ini. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Jonathan Bauman Arema FC Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan