Komdis PSSI Hukum Kiper PSIS Semarang, Persib Didenda Lagi

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 24 Agustus 2023
Komdis PSSI Hukum Kiper PSIS Semarang, Persib Didenda Lagi
Ilustrasi Komdis PSSI. (PSSI)

BolaSkor.com - Komite Disiplin (Komdis) PSSI menggelar sidang pada tanggal 22 dan 23 Agustus 2023. Total ada enam keputusan yang dihasilkan.

Salah satu keputusan Komdis PSSI adalah menghukum kiper PSIS Semarang, Muhammad Adi Satryo. Dia mendapat tambahan larangan bermain sebanyak dua kali sejak keputusan diterbitkan dan denda Rp10 juta.

Hukuman itu diberikan lantaran Adi Satryo dianggap melakukan pelanggaran serius dengan menerjang pemain Persib Bandung. Akibatnya, kiper Timnas Indonesia U-23 itu pun diberikan kartu merah langsung.

Baca Juga:

Thomas Doll Sesumbar Persija Akan Kalahkan Dewa United FC

Jelang Lawan RANS Nusantara, Welcome Back Ciro Alves

Sesuai regulasi, Adi mendapat larangan tampil satu kali akibat kartu merah itu. Sehingga ditambah hukuman dari Komdis, dia dilarang tampil dalam tiga laga berikutnya PSIS di BRI Liga 1 2023/2024, yakni saat melawan Persik Kediri (25/8), Bali United (2/9) dan Persis Solo (16/9).

Komdis juga kembali menjatuhkan denda kepada Persib sebesar Rp50 juta. Denda ini buntut dari dua pelanggaran. Pertama, karena kehadiran suporter Persib saat pertandingan melawan PSIS yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang. Selain itu, suporter Maung Bandung juga terlibat kericuhan dengan para pendukung PSIS.

Dengan demikian pada musim ini total denda Persib sudah mencapai Rp250 juta di mana Rp100 juta di antaranya akibat ulah suporter.

Berikut Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 22 Agustus 2023

1. Sdr. Komarodin (Pemain Persikabo 1973)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: Borneo FC Samarinda vs Persikabo 1973
- Tanggal Kejadian: 13 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan tekel keras kepada pemain lawan
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 1 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp10.000.000

2. Sdr. Muhammad Adi Satryo (Pemain PSIS Semarang)
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: melakukan pelanggaran serius menerjang pemain lawan dengan intensitas tinggi dan mendapatkan kartu merah langsung
- Hukuman: tambahan larangan bermain sebanyak 2 pertandingan sejak keputusan diterbitkan dan berlaku pada pertandingan terdekat; sanksi denda Rp10.000.000

Berikut Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 23 Agustus 2023

1. Klub PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan antara suporter PSIS Semarang dan suporter Persib Bandung di Tribun Timur
- Hukuman: sanksi penutupan sebagian stadion (seluruh Tribun Timur) sebanyak 1 pertandingan saat menjadi tuan rumah; sanksi denda Rp25.000.000

2. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandingan
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

3. Klub Persib Bandung
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: terjadi keributan antara suporter Persib Bandung dengan suporter PSIS Semarang di Tribun Timur
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

4. Panitia Pelaksana Pertandingan PSIS Semarang
- Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024
- Pertandingan: PSIS Semarang vs Persib Bandung
- Tanggal Kejadian: 20 Agustus 2023
- Jenis Pelanggaran: gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu di stadion
- Hukuman: sanksi denda Rp25.000.000

#BolaPemersatuBangsa #BRIPalingBola

Pssi Komdis pssi Sanksi Komdis PSSI Persib Bandung PSIS Semarang Adi Satryo Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.340

Bagikan