Klasemen Sementara Grup E Piala Eropa 2020: Hidup atau Mati di Laga Terakhir
BolaSkor.com - Peluang timnas Spanyol lolos dari Grup E Piala Eropa 2020 masih gelap. La Furia Roja kembali gagal memetik kemenangan menyusul hasil imbang 1-1 dengan Polandia pada laga kedua mereka di Grup E yang berlangsung di Stadion La Cartuja, Sevilla, Minggu (20/6) dini hari WIB.
Timnas Spanyol unggul lebih dahulu lewat gol Alvaro Morata pada menit ke-25. Penyerang itu menjebol gawang Polandia setelah memanfaatkan umpan Gerard Moreno.
Baca Juga:
Piala Eropa 2020 - Swedia 1-0 Slovakia: Blagult Jaga Peluang ke 16 Besar

Polandia mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-54. Robert Lewandowski mencetak gol setelah memanfaatkan assist Kamil Jozwiak.
Spanyol sempat mendapatkan hadiah tendangan penalti pada menit ke-58. Namun, eksekusi Gerard Moreno gagal berbuah gol karena membentur gawang.
Dengan hasil ini, Spanyol tertahan di posisi ketiga Grup F dengan nilai dua dari dua laga. Posisi pertama ditempati Swedia dengan poin empat dan Slovakia dengan nilai tiga.
Persaingan berebut tiket 16 besar di Grup E masih berlangsung ketat. Spanyol menempati posisi ketiga klasemen dengan nilai dua, di bawah Swedia (4), dan Slovakia (3). Polandia di posisi keempat dengan nilai 1.
Dalam laga terakhir, pada 23 Juni, Slovakia akan menghadapi Spanyol, sedangkan Swedia melawan Polandia. Swedia dan Slovakia hanya membutuhkan hasil seri untuk lolos. Spanyol akan lolos bila menang.
Berikut klasemen sementara grup E Piala Eropa 2020:

Yusuf Abdillah
9.645
Berita Terkait
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN