Kick Off Piala Dunia U-17 2023 4 Hari Lagi, Bima Sakti Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Timnas U-17

Bima Sakti mengatakan para pemainnya semakin kompak.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 06 November 2023
Kick Off Piala Dunia U-17 2023 4 Hari Lagi, Bima Sakti Bocorkan Kondisi Ruang Ganti Timnas U-17
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, sedang memberikan arahan kepada para pemainnya. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, membocorkan kondisi ruang ganti tim asuhannya jelang kick off Piala Dunia U-17 2023, Jumat (10/11). Kejuaraan tersebut akan berlangsung di Indonesia sampai tanggal 2 Desember mendatang.

Bima Sakti mengatakan komunikasi para pemain Timnas Indonesia U-17 semakin terbangun dengan baik pasca perampingan skuad dari 30 menjadi 21 pemain. Hal ini, kata Bima, akan meningkatkan kekompakan mereka, baik di dalam maupun di luar lapangan.

"Mereka sudah (terpilih) 21 pemain, lebih mencair. Mereka bisa lebih komunikasi karena mungkin sebelumnya mereka berpikir terpilih apa tidak," kata Bima Sakti.

"Jadi secara psikologis, mereka lebih enjoy dan lebih bisa berkomunikasi dengan sesama pemain," ujarnya menambahkan.

Baca Juga:

Tiga Wakil Persija di Timnas U-17 Bicara Persiapan Jelang Kick Off Piala Dunia U-17 2023

Cuaca Panas di Indonesia Bukan Halangan bagi Brasil Pertahankan Gelar Piala Dunia U-17

Kekompakan para pemain ini menjadi salah satu modal Timnas Indonesia U-17 agar bisa mengeluarkan potensi terbaiknya di Piala Dunia U-17 2023. Tim Merah-Putih akan bersaing dengan Ekuador, Panama dan Maroko di Grup A.

Ekuador jadi lawan pertama Muhammad Iqbal Gwijangge dkk. pada Jumat (10/11). Setelah itu, mereka akan bertemu Panama (13/11) dan Maroko (16/11).

Seluruh pertandingan Timnas Indonesia U-17 di fase grup ini akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Berdasarkan jadwal, ketiga laga Garuda Asia digelar pada pukul 19.00 WIB.

Karena itu, Bima Sakti memutuskan menggelar latihan pada malam hari. Timnas Indonesia U-17 mulai kembali melanjutkan persiapannya di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada Minggu (5/11).

"Ya, kami sengaja mengambil (waktu) malam hari, karena nanti di tanggal 10 (November) kita akan bertanding di malam hari. Di tanggal 6 sampai 9 November juga kami ambil (waktu latihan) malam hari karena kami juga penyesuian dengan cuaca di sini. Saya pikir para pemain bisa dengan cepat beradaptasi," ucap Bima Sakti.

Timnas Indonesia U-17 Bima sakti Piala Dunia U-17 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.249

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Nottingham Forest akan menjamu Chelsea di City Ground pada pekan kedelapan Premier League, Sabtu (18/10).
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Chelsea, Sabtu 18 Oktober 2025
Bagikan