Kian Dekat ke Juventus, Fokus Arthur Melo Tak Lagi di Barcelona

Arthur Melo semakin dekat gabung Juventus dan fokusnya di Barcelona mulai terganggu.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 24 Juni 2020
Kian Dekat ke Juventus, Fokus Arthur Melo Tak Lagi di Barcelona
Arthur Melo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ada yang tidak beres dalam permainan Arthur Melo kala Barcelona menang 1-0 atas Athletic Bilbao dalam lanjutan laga LaLiga di Camp Nou, Rabu (24/06) dini hari WIB. Arthur bermain tanpa determinasi dan niatan sebagaimana dikutip dari Sport-English.

Gelandang asal Brasil turun sebagai starter dalam taktik 4-3-3 beberapa jam setelah media-media mengabarkan Juve sepakat kepada Barcelona soal transfernya. Arthur bermain dengan Sergio Busquets dan Arturo Vidal.

Arthur mengalirkan bola dengan baik tapi tanpa operan berbahaya yang dapat menjadi kunci dalam membongkar pertahanan Bilbao. Permainannya relatif biasa saja. Alhasil Quique Setien menggantinya dengan Riqui Puig.

Riqui memberikan enerji baru pada permainan Barcelona yang menang 1-0 via gol Ivan Rakitic. Menurunnya penampilan Arthur disinyalir karena ia kehilangan fokus dengan Barcelona terkait isu transfernya tersebut.

Baca Juga:

Hasil Laga Liga-liga Eropa: Barcelona dan Tottenham Hotspur Kembali ke Jalur Kemenangan

Juventus dan Barcelona Segera Resmikan Pertukaran Pjanic-Arthur Melo

Juventus Baru akan Melepas Pjanic jika Barcelona Berikan Arthur

Arthur Melo

Kabarnya Juventus akan memberikan 10 juta euro plus Miralem Pjanic untuk mendapatkan Arthur. Pjanic dibanderol 60 juta euro dan Arthur 75 juta euro. Tak ayal Il Bianconeri menambahkan uang transfer.

Transfer itu belum terealisasi dan hal tersebut bisa jadi alasan Arthur tak lagi fokus dengan Barcelona. Setien pun mengakuinya. Eks pelatih Real Betis kabarnya akan berbicara kepada Arthur mengenai isu transfer tersebut.

"Mungkin itu (isu transfer Arthur ke Juventus) memengaruhinya. Tapi saya senang dengan pekerjaan yang dia lakukan. Dia pemain penting bagi kami dan kami berusaha untuk mendapatkan yang terbaik darinya. Kami membutuhkan semua pemain," tutur Setien.

"Dalam situasi ini, kami mencoba untuk mengisolasi diri kamoi dari apa yang (dikatakan); hal-hal yang tidak dapat kami kendalikan. Kami akan berbicara dengannya untuk membuatnya tetap fokus. Saya mengerti ini adalah situasi yang rumit tetapi kita harus berada di atasnya," tegas dia.

Breaking News Arthur Melo Barcelona Juventus
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.716

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Simak jadwal siaran langsung dan link streaming AC Milan vs AS Roma di San Siro dini hari ini. Duel sengit dua tim papan atas Serie A tak boleh dilewatkan!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Link Streaming AC Milan vs AS Roma, Senin 3 November 2025
Jadwal
Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu 2 November 2025
Simak jadwal dan link streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu (2/11/2025) pukul 23.30 WIB di Etihad Stadium. Mampukah Haaland dan kawan-kawan bangkit di Premier League malam ini?
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Link Streaming Manchester City vs Bournemouth, Minggu 2 November 2025
Liga Indonesia
Lini Belakang Krisis, Persebaya Surabaya Tetap Percaya Diri Menghadapi Persis Solo
Persebaya Surabaya kehilangan tiga bek utama jelang duel kontra Persis Solo di Gelora Bung Tomo, 2 November 2025. Meski krisis lini belakang, pelatih Eduardo Perez yakin Green Force tetap bisa meraih tiga poin!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Lini Belakang Krisis, Persebaya Surabaya Tetap Percaya Diri Menghadapi Persis Solo
Prediksi
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Barcelona menjamu Elche di pekan ke-11 LaLiga 2025/2026. Mampukah tim Hansi Flick bangkit dan memangkas jarak dari Real Madrid? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi tim di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Elche: Jangan Biarkan Madrid Melaju Sendirian
Prediksi
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Bournemouth: Menantang Sang Kuda Hitam
Manchester City akan menjamu Bournemouth di Etihad pada lanjutan Premier League 2025/2026. Mampukah Haaland dan kawan-kawan bangkit usai tumbang dari Aston Villa? Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Bournemouth: Menantang Sang Kuda Hitam
Italia
Taktik Kejutan dan Eksperimen Sukses Luciano Spalletti di Laga Debut Melatih Juventus
Laga debut Luciano Spalletti berjalan mulus dengan kemenangan 2-1 Juventus atas Cremonese di pekan 10 Serie A.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Taktik Kejutan dan Eksperimen Sukses Luciano Spalletti di Laga Debut Melatih Juventus
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menjamu AS Roma di San Siro pada lanjutan Serie A 2025/2026. Siapa yang lebih unggul? Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim terbaru di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik AC Milan vs AS Roma: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Inter Milan memburu tiga poin saat menghadapi Hellas Verona di Bentegodi. Cek prediksi skor, statistik, dan kondisi tim jelang laga Serie A pekan ke-10!
Johan Kristiandi - Minggu, 02 November 2025
Prediksi dan Statistik Hellas Verona vs Inter Milan: Kesempatan Pangkas Jarak
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Real Madrid Pesta Gol, Juventus Menang di Laga Debut Luciano Spalletti
Hasil laga-laga liga top Eropa pada Minggu (02/11) dini hari WIB dengan sorotan kepada Real Madrid dan Juventus.
Arief Hadi - Minggu, 02 November 2025
Hasil Pertandingan: Real Madrid Pesta Gol, Juventus Menang di Laga Debut Luciano Spalletti
Hasil akhir
Timnas Futsal Indonesia Kalahkan Australia di Indonesia Arena, Cetak Rekor Penonton Terbanyak Asia Tenggara
Timnas Futsal Indonesia menang 3-1.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 02 November 2025
Timnas Futsal Indonesia Kalahkan Australia di Indonesia Arena, Cetak Rekor Penonton Terbanyak Asia Tenggara
Bagikan