Juventus dan Barcelona Segera Resmikan Pertukaran Pjanic-Arthur Melo
BolaSkor.com - Juventus dan Barcelona dikabarkan segera menemui kata sepakat untuk melakukan pertukaran pemain. Kedua pemain yang akan berganti klub adalah Arthur Melo dan Miralem Pjanic.
Menurut pakar transfer, Gianluca Di Marzio, kesepakatan pertukaran pemain akan selesai paling lambat pada akhir bulan ini. Juventus dan Barcelona masih berbeda pendapat dalam beberapa hal detail saja.
Dari kesepakatan ini, Pjanic dihargai sebesar 60 juta euro, sedangkan Arthur lebih tinggi yaitu 75 juta euro. Itu artinya, Juventus harus menambah sekitar 10 juta euro dalam proses pertukaran tersebut.
Baca Juga:
Sarri: Faktanya Juventus Ada di Puncak Klasemen
Juventus Memanas, Miralem Pjanic Berselisih dengan Maurizio Sarri
Kesepakatan ini sebenarnya bisa rampung lebih cepat. Namun Arthur kabarnya masih ragu untuk pindah ke Italia.
Hal itu akhirnya berimbas pada performa Arthur di lapangan. Ia hanya tampil selama 56 menit saat Barcelona menang 1-0 atas Athletic Bilbao.
"Masalah ini (ada kesepakatan transfer) mungkin memengaruhinya. Dalam situasi ini, kami mencoba untuk mengisolasi dari apa (rumor) yang tidak bisa kendalikan," kata pelatih Barcelona, Quique Setien usai laga kontra Bilbao.
Berbeda halnya dengan Pjanic. Pemain berusia 30 tahun itu sudah tidak sabar untuk membela Barcelona setelah terlibat konflik dengan pelatih Juventus, Maurizio Sarri.
"Ini bukan tentang 30 Juni, sebelum atau sesudahnya, tetapi tentang menemukan kesepakatan antara berbagai pihak, dan kedua pemain harus diyakinkan. Karena itu, ini bukan masalah tentang tanggal," kata Direktur Juventus, Fabio Paratici kepada Sky Sport Italia.
6.514
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen