Khvicha Kvaratskhelia, Pemain Terbaik Serie A 2022-23
BolaSkor.com - Pemain Napoli Khvicha Kvaratskhelia resmi dinobatkan sebagai pemain terbaik Serie A musim 2022-23. Sukses ini tidak lepas dari perannya dalam mengantarkan Napoli merengkuh gelar juara.
Sepanjang musim ini, pemain asal Georgia itu mencatatkan 12 gol dan 10 assists di Serie A. Kvaratskhelia tidak dimungkiri lagi menjadi salah satu aktor utama untuk membawa Scudetto ke Kota Napoli.
Penghargaan pemain terbaik akan diserahkan sebelum pertandingan antara Napoli melawan Sampdoria di Stadion Diego Armando Maradona, Napoli, Minggu (4/6).
Baca juga:
Luciano Spalletti Semakin Dekat dengan Pintu Keluar Napoli
Alasan Luciano Spalletti Meninggalkan Napoli Usai Raih Scudetto
Pesta Sepak Bola di Kota Naples, Tangis Bahagia dan Akhir Penantian 33 Tahun

Meski menjalani musim perdana di Serie A, pemain berjuluk Kvaradona itu langsung tampil mengesankan dan mencuri hati suporter Napoli. Kontribusinya di dalam lapangan merupakan salah satu faktot utama Napoli kembali merebut scudetto setelah puasa 33 tahun.
Didatangkan dari klub Dinamo Batumi, pemain berusia 22 tahun itu langsung mengemban tugas berat dari pelatih Luciano Spalletti. Dia diplot sebagai pengganti salah satu bintang Napoli Lorenzo Insigne yang hengkang.
Kvaratskhelia secara mengesankan mampu menjalankan tugasnya. Di musim perdananya, Kvaratskhelia total mencetak 14 gol dan 14 assists di semua kompetisi untuk Napoli.
Selain mengumumkan pemain terbaik musim ini, Serie A juga memberikan penghargaan kepada kiper terbaik yang diraih Ivan Provadel dari Lazio, bek terbaik Kim Min-Jae (Napoli), gelandang terbaik Nicolo Barella (Inter), penyerang terbaik Victor Osimhen (Osimhen), dan pemain U-23 terbaik Nicolo Fagioli (Juventus).
Daftar Penghargaan Serie A
Pemain terbaik : Khvicha Kvaratskhelia - Napoli
Kiper terbaik : Ivan Provadel - Lazio
Bek terbaik : Kim Min-Jae - Napoli
Gelandang terbaik : Nicolo Barella - Inter Milan
Penyerang terbaik: Victor Osimhen - Napoli
Pemain U-23 terbaik: Nicolo Fagioli - Juventus
Yusuf Abdillah
10.061
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen