Piala Asia U-23 2024

Kesempatan ke Olimpiade 2024 Masih Ada, Presiden Jokowi Minta Timnas Indonesia U-23 Tidak Menyerah

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 30 April 2024
Kesempatan ke Olimpiade 2024 Masih Ada, Presiden Jokowi Minta Timnas Indonesia U-23 Tidak Menyerah
Presiden Jokowi saat menggelar nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia U-23 melawan Uzbekistan di Istana Negara, Jakarta, Senin (29/4). (Instagram.com/jokowi)

BolaSkor.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta Timnas Indonesia U-23 tidak menyerah setelah kalah dari Uzbekistan 0-2 pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Senin (29/4) malam WIB.

Jokowi menyempatkan waktu dengan menggelar nonton bareng (nobar) laga Timnas Indonesia U-23 melawan Uzbekistan semalam. Nobar berlangsung di Istana Negara, Jakarta.

Jokowi didampingi oleh sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju di antaranya Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, serta Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi.

Jokowi mengatakan kesempatan Timnas Indonesia U-23 berlaga di Olimpiade Paris 2024 masih terbuka, meski gagal melaju ke partai final Piala Asia U-23 2024.

"Bersama beberapa Menteri Kabinet Indonesia Maju serta undangan lainnya kami menyorakkan semangat dukungan untuk Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23," kata Jokowi, melalui akun Instagram @jokowi, Selasa (30/4).

Baca Juga:

Lawan Satu Grup Timnas Indonesia U-23 jika Lolos ke Olimpiade Paris 2024: Argentina Menanti

Ratu Tisha Minta Timnas Indonesia U-23 Berbenah Hadapi Laga Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 Kalah dari Uzbekistan, Shin Tae-yong Tetap Pede Melenggang ke Olimpiade Paris 2024

"Walaupun semalam kita harus menerima kekalahan, semangat para pemain dan dukungan masyarakat tanah air sangat luar biasa untuk tim kebanggaan Indonesia."

"Masih ada harapan Juara Tiga serta peluang masuk Olimpiade. Jangan menyerah, Garuda Muda. Semangat," tutur mantan Walikota Solo dan Gubernur Jakarta tersebut.

Suasana nonton bareng (nobar) laga Timnas Indonesia U-23 melawan Uzbekistan di Istana Negara, Jakarta, Senin (29/4). (Instagram.com/jokowi)

Timnas Indonesia U-23 harus mengalahkan Irak laga laga perebutan tempat ketiga, Kamis (2/5) malam WIB, untuk mendapatkan tiket otomatis ke Olimpiade 2024 mendampingi dua finalis, Uzbekistan dan Jepang.

Namun, seandainya Timnas Indonesia U-23 tidak kalah di pertandingan perebutan tempat ketiga melawan Irak, kesempatan berlaga di Olimpiade masih ada dengan cara mengalahkan wakil Afrika, Guinea, pada laga play-off antar konfederasi pada 9 Mei mendatang.

Timnas indonesia u-23 Jokowi Joko widodo Presiden joko widodo Piala Asia U-23 Piala Asia U-23 2024 Olimpiade Olimpiade 2024 Olimpiade Paris 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.441

Bagikan