Kemenpora Buka Peluang Turnamen Pramusim Dapat Vaksinasi COVID-19
BolaSkor.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia membuka peluang turnamen pramusim mendapat vaksinasi COVID-19. Namun, hal itu terjadi jika Kepolisian Republik Indonesia (Polri) memberikan izin.
Sebelumnya, Kemenpora menegaskan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021 akan mendapat prioritas vaksinasi COVID-19 jika memang mendapat izin dari Polri. Bahkan, Polri yang meminta hal ini kepada Kemenpora.
Jauh sebelum itu, prioritas vaksinasi COVID-19 dari sepak bola hanya diperuntukan untuk Timnas Indonesia. Timnas Indonesia masuk bersama 17 cabang olahraga, yakni bulu tangkis, angkat besi, panahan, renang, pencak silat, tenis, karate, taekwondo, judo, wushu, voli, menembak, senam, catur, dayung, boling, dan selancar ombak.
Baca Juga:
PT LIB: Turnamen Pramusim Jalan Terus di Bulan Ramadan
Menpora dan PSSI Sosialiasikan Prokes Kompetisi kepada Suporter dan Klub Besok
Kemenpora juga telah mengusulkan 1.500 nama, termasuk atlet, pelatih, dan ofisial dari 17 cabang olahraga, serta National Paralympic Committee (NPC) agar mendapat prioritas vaksinasi COVID-19 dari Pemerintah Republik Indonesia.
"Semua tergantung izin dari kepolisian untuk bisa menggelar turnamen pramusim dan Liga 1. Jadi semua masih menunggu perkembangan izin dari pihak kepolisian," kata Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Gatot S Dewa Broto.
Selanjutnya, Kemenpora bakal menggelar rapat koordinasi dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), RSON (Rumah Sakit Olahraga Nasional) ,dan cabang olahraga yang urgent, guna memutuskan siapa yang berhak menedapat vaksinasi pertama.
"Rabu (17/2) kami akan rapat dengan Kemenkes dan RSON dan cabor yang urgen untuk memastikan acara perdana vaksinasi di Kemenpora. Cabor yang hadir hanya PBSI," ujar Gatot.
Turnamen pramusim rencananya digelar pada 20 Maret mendatang selama 37 hari. Ada 20 klub yang ikut serta, 18 tim dari Liga 1 dan dua tim dari Liga 2. PSMS Medan dan Sriwijaya FC yang mewakili Liga 2.
Nantinya, 20 tim akan dibagi dalam empat grup wilayah, yakni Kota Solo, Sleman, Magelang, dan Semarang sebagai venue. Opsi lain yakni Samarinda, Lampung, dan Palembang.
Format turnamen menggunakan single round robin. Juara serta tiga tim runner-up terbaik dari masing-masing grup akan lolos ke babak delapan besar.
Di delapan besar, format menggunakan sistem single match. Jika hasil akhir imbang akan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu hingga adu penalti. Begitupun babak semifinal dan final.
Total 48 pertandingan turnamen pramusim ini bakal tayang secara langsung di televisi. Semua pertandingan akan berlangsung dengan protokol kesehatan (prokes) yang sangat ketat dan tentunya tanpa penonton.
Tengku Sufiyanto
17.640
Berita Terkait
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang