Menpora dan PSSI Sosialisasikan Prokes Kompetisi kepada Suporter dan Klub Besok

Pertemuan ini juga untuk membahas rencana penyelenggaraan Liga 1 dan 2 2021.
Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 17 Februari 2021
Menpora dan PSSI Sosialisasikan Prokes Kompetisi kepada Suporter dan Klub Besok
Menpora, Zainudin Amali. (Kemenpora)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali akan kembali menggelar pertemuan dengan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB). Pertemuan yang rencananya digelar Kamis (18/2) juga akan melibatkan klub dan pimpinan suporter Liga 1 dan 2.

Pertemuan akan dilakukan secara virtual, sesuai informasi dari Kementerian Pemuda dan Olaharaga (Kemenpora) Republik Indonesia. Selain menjadi ajang silaturahmi, pertemuan berkaitan dengan rencana turnamen pramusim, Liga 1, dan Liga 2. Termasuk sosialisasi protokol kesehatan (prokes) dan aturan dalam kompetisi, termasuk laga tanpa penonton.

Baca Juga:

PT LIB Berharap Izin Pramusim Keluar Pekan Ini

Bertemu Polri Lagi, PT LIB Fokus Kejar Izin Turnamen Pramusim

"Agendanya silaturahmi dengan insan sepak bola untuk penyampaian rencana PT LIB tentang persiapan pelaksanaan turnamen pramusim," kata Zainudin Amali kepada wartawan, Rabu (17/2).

"Selain itu juga dibahas rencana kompetisi Liga 1 dan 2 serta penerapan protokol kesehatan secara ketat. Teknisnya nanti diatur oleh PSSI dan Kemenpora," sambungnya.

Sejauh ini, izin masih diupayakan PSSI dan PT LIB. Belakangan PT LIB fokus untuk mendapatkan izin turnamen pramusim lebih dulu.

Turnamen pramusim menjadi ajang yang krusial bagi PT LIB. Turnamen yang rencananya digelar mulai 20 Maret di empat kota dan melibatkan 20 tim, bakal menjadi pertimbangan bergulirnya Liga 1 dan 2.

"Prakompetisi sebagai ajang uji coba, uji simulasi yang kami lakukan dengan protokol kesehatan. Uji komitmen suporter dan penonton, untuk tidak datang ke stadion, di rumah saja menonton. Tidak berkeliaran, tidak nobar. Kemudian banyak hal kami uji di turnamen pramusim," terang Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.

PT LIB Menpora Zainudin Amali Menpora Zainudin Amali Pssi PT Liga Indonesia Baru Liga 1 Liga 2
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Timnas
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai kepala pelatih Timnas Indonesia kepada publik.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
PSSI Resmi Perkenalkan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Timnas
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Konferensi pers perdana John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia batal digelar pada hari ini, Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Timnas
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, memastikan bahwa Nova Arianto tidak masuk kandidat asisten John Herdman.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
John Herdman rencananya akan membawa dua asisten pelatih dari luar negeri ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Timnas
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu pelatih lokal sebagai asisten di Timnas Indonesia. Kurniawan Dwi Yulianto dianggap cocok mengisi pos tersebut.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
John Herdman akan dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Herdman jadi bagian dari proyek jangka panjang PSSI.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
Liga Indonesia
PS Putra Jaya Pasuruan Pecat Pemain yang Lakukan Tendangan Kung fu di Liga 4 Jatim
Muhammad Hilmi Gimnastiar harus menelan pil pahit karena dipecat klubnya setelah sebagai konsekuensi aksi berbahayanya dalam laga Liga 4 Jatim.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
PS Putra Jaya Pasuruan Pecat Pemain yang Lakukan Tendangan Kung fu di Liga 4 Jatim
Bagikan