Kalah Lagi dari Axelsen, Anthony Tak Mau Dihantui Penyesalan

Anthony Sinsuka Ginting kini fokus ke pertandingan selanjutnya menghadapi Chou Tien Chen.
Andhika PutraAndhika Putra - Kamis, 28 Januari 2021
Kalah Lagi dari Axelsen, Anthony Tak Mau Dihantui Penyesalan
Anthony Sinisuka Ginting (PBSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, belum berhasil membalaskan dendam kepada Viktor Axelsen. Pebulu tangkis asal Cimahi itu kembali kalah saat berjumpa dengan Axelsen di BWF World Tour Finals 2020, Rabu (27/1) di Impact Arena, dengan skor 21-17 dan 21-8.

Laga Anthony kontra Axelsen diprediksi bakal ketat. Namun, wakil Tanah Air itu nyatanya dibuat tidak berkutik.

Anthony tak mau mencari alasan di balik kekalahannya. Kali ini, Anthony mengakui Axelsen bermain lebih baik.

“Axelsen bermain sangat baik hari ini. Dia tidak membuat kesalahan apa pun. Saya telah melakukan yang terbaik tetapi dia memang tampil sangat baik," Ujar Anthony.

Baca Juga:

Hasil BWF WTF: Pasangan Prancis Taklukkan Hafiz / Gloria

Hasil BWF WTF: Selama Laga Sepak Bola, Greysia / Apriyani Bungkam Ganda Korsel

“Axelsen tahu bagaimana cara memegang kendali sejak gim pertama, dia sangat kuat, tetapi dia membuat beberapa kesalahan jadi saya mendapat beberapa poin dari sana,” imbuh dia.

Anthony tak mau kekalahan dari Axelsen menghantuinya pada lanjutan BWF World Tour Finals 2020. Berikutnya, Anthony sudah ditunggu lawan berat lain yakni Chou Tien Chen di Impact Arena, Kamis (28/1).

“Saya masih memiliki peluang di turnamen ini, jadi sekarang saya akan mempersiapkan diri untuk pertandingan saya melawan Chou Tien Chen," tutur Anthony.

Breaking News Bulu Tangkis Pbsi Anthony Sinisuka Ginting BWF World Tour Finals
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Timnas
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas Indonesia U-22 bersiap menghadapi SEA Games 2025. Skuad Garuda Muda dijadwalkan bertolak menuju Thailand pada Jumat (28/11) pagi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November
Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Bagikan